POPULAR STORIES

Biodiesel B30 Akan Ditingkatkan Menjadi B40

Biodiesel B30 akan Ditingkatkan Menjadi B40 Pelepasan uji coba Biodesel B40 (Foto: ESDM)

KabarOto.com - Dalam rangka menghadirkan emisi kendaraan lebih bersih, pemerintah melalu Kementerian ESDM terus menghadirkan berbagai bahan bakar ramah lingkungan, salah satunya adalah biodiesel. Setelah beberapa waktu lalu menerapkan B30, kini targetnya akan dinaikkan menjadi B40.

Presiden Jokowi beberapa waktu lalu mengatakan, tak berhenti hanya sampai B30 saja, bisa dilakukan sampai B40 bahkan B100. Menteri ESDM, Arifin Tasrif mengatakan, Indonesia adalah salah satu negara pionir dalam pemanfaatkan biodiesel.

Baca juga: Pengguna Mobil Solar Banyak Di Rumah, Permintaan Biodiesel Menurun

"Kita jangan hanya berhenti di B30, dengan hal tersebut kita bisa meminimalisir defisit neraca keuangan kita," ujar Arifin Tasrif, belum lama ini. Ia juga memaparkan, jika minyak fosil sudah mulai berkurang.

Uji Coba biodisel B30 (Foto: ESDM)

Ia menambahkan, dalam implementasinya pemerintah targetkan, akhir tahun 2022 nanti, penggunaan biodiesel B40 bisa digunakan. Pemerintah, menurut dia saat ini terus melakukan uji jalan kendaraan menggunakan B40 ke beberapa tujuan.

Uji jalan dilakukan menggunakan 6 kendaraan mesin diesel, beratnya di bawah 3,5 ton, target harian jarak tempuh 560 kilometer dan total 50.000 km.

Baca juga: Indonesia Pelopor Penggunaan Biodiesel Untuk Kendaraan Bermotor

Selain itu 6 kendaraan mesin diesel di atas 3,5 ton, target hariannya menempuh jarak 400 km dan total 40.000 km. Dadan Kusdiana, Direktur Jenderal EBTKE, menjelaskan, pengujian B40 akan didasarkkan pada penanganan dan analisis konsumsi bahan bakar.

Kemudian pengujian kualitas-mutu bahan bakar dan pelumas, pengujian kinerja pada chassis dynamometer, pengujian merit rating komponen kendaraan, serta pengujian stabilitas kendaraan.