POPULAR STORIES

Blue Bird Berencana Tambah Lagi Kendaraan Listriknya

Blue Bird Berencana Tambah Lagi Kendaraan Listriknya Ilustrasi: Toyota Prius Hybrid Bluebird (Kabaroto)

KabarOto.com - PT Blue Bird Tbk berencana menambah armadanya, terutama kendaraan listrik. Saat ini, Blue Bird mempunyai sekitar 60 unit kendaraan listrik untuk mengangkut penumpang setianya.

Pada tahun ini, ditargetkan 100 unit kendaraan listrik dimiliki Blue Bird. Angka tersebut merupakan target minimum. Saat ini dua model yang digunakan yakni BYD E6 dan Tesla Model X.

Baca juga: Toyota Prius PHEV Resmi Jadi Armada Taksi Bluebird

"Untuk ketersiadaan mobil listrik. Insya allah akan ditambah," ujar Wakil Direktur Utama Blue Bird Tbk, Adrianto Djokosoetono dalam konferensi pers di Jakarta, Selasa (8/6).

Sementara, secara umum, Blue Bird juga mencanangkan pembelian kendaraan sebanyak 5.000 unit. Angka itu sudah termasuk rencana peremajaan terhadap armada-armadanya.

Pembelian kendaraan sebanyak 5.000 unit termasuk peremajaan tersebut dianggarkan sebesar Rp 1,2 triliun. Saat ini, Blue Bird memiliki total armada sekitar 23 ribu di seluruh Indonesia.

"Nah kalau ditambah 5 ribu, jumlahnya cukup banyak," jelas dia.

Saat ini Blue Bird berharap mobil-mobil tersebut datang tepat waktu. "Kita sudah lakukan pemesanan dan tentu diharapkan mobilnya datang tepat waktu. Nanti kita akan undang rekan-rekan media," ucapnya.

Wakil Direktur Utama Blue Bird, Adrianto Djokosoetono dan Direktur Utama PT Blue Bird Tbk, Sigit Djokosoetono (Blue Bird)

Dalam konferensi pers tersebut, Blue Bird juga memperingati ulang tahun ke-50 dengan mengumumkan kinerja positif kuartal pertama 2022 sekaligus peluncuran kegiatan Bluebird Run & Ride 2022.2022: “Setiap Kilometer Berarti”.

Direktur Utama PT Blue Bird Tbk, Sigit Djokosoetono menyatakan bahwa sejak didirikan 50 tahun lalu, seluruh aktivitas dan inisiatif Bluebird selalu didorong oleh visi untuk membawa kebahagiaan bagi seluruh pemangku kepentingannya.

“Bluebird berkomitmen untuk terus beradaptasi mengikuti kebutuhan utama masyarakat di era digitalisasi dan memastikan perusahaan selalu menyediakan produk dan layanan yang berstandar tinggi, aman, nyaman, dan dapat diandalkan,” ujar Sigit.

Baca juga: Beli Mobil Eks Bluebird, Gimana Pelat Nomor Dan STNK-nya?

Sementara, Bluebird Run & Ride 2022.2022: “Setiap Kilometer Berarti” mengajak masyarakat untuk bergerak aktif dengan berlari (10K multiple run) atau bersepeda (50K Multiple ride). Setiap kilometer yang ditempuh akan diakumulasikan sebagai langkah untuk berkontribusi terhadap lingkungan melalui penanaman bibit pohon buah-buahan dan agroforestry di Desa Antutan, Kalimantan Utara.

Pendaftaran terbuka untuk umum tanpa dikenakan biaya melalui aplikasi MyBluebird mulai tanggal 3-16 Juni 2022, dengan periode aktivitas yang akan berjalan pada 17-26 Juni 2022.