POPULAR STORIES

Bos Neom McLaren Bilang Timnya Sedang Adaptasi Mobil Baru Di Jakarta E-Prix 2023

Bos Neom McLaren Bilang Timnya Sedang Adaptasi Mobil Baru di Jakarta E-Prix 2023 Bos Neom McLaren katakan timnya sedang adaptasi mobil baru (Kipli)

KabarOto.com - Tim balap Neom Mclaren Racing menjadi salah satu peserta Formula E yang bertanding di Jakarta E-Prix (03-04/06). Pihaknya mengaku masih beradaptasi dengan ganasnya aspal Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC).

Ian James selaku Managing Director of Neom McLaren pun telah menyampaikan pendapatnya soal kompetisi di Jakarta E-Prix kali ini. Menurutnya, balap di sirkuit Ancol, Jakarta Utara tersebut memang diakui sangat menantang.

"Cuacanya (panas), selain itu ada tantangan lain bagi kami sebagai tim McLaren Formula E, yaitu menggunakan mobil generasi ke-3 dan ini merupakan hal yang baru untuk kami, kita fokus untuk adaptasi," ujar Ian kepada wartawan.

Baca Juga: Siap Hadapi Kendala, Begini Persiapan Pembalap Neom McLaren Jelang Balap Di Jakarta E-Prix 2023

Hal itu Ia sebut sebagai tantangan baru untuk semuanya, "Jadi, sejak awal memang sangat sulit untuk memprediksi siapa yang akan keluar sebagai pemenang pada balapan kali ini," tambahnya.

Masalah udara dan cuaca di Jakarta, menurut Ian juga menjadi tantangan yang serius. Ia dan tim mengaku mencari cara agar mempertahankan pola balap pada hari Sabtu (03/06) sebanyak 36 lap, dan hari ini (04/06) sebanyak 38 laps.

Baca Juga: Bubur Dan Kudapan Jadi Ritual Pembalap Tim Neom McLaren Formula E Sebelum Balap

"Kami tidak bisa memprediksi cuaca, bisa jadi tiba-tiba hujan dengan kelembaban seperti ini, perubahan strategi antara Sabtu dan Minggu memang menantang," beber Ian.

KabarOto pun diizinkan untuk menyambangi paddock tim, dan melihat kelembaban udara di sirkuit tersebut tercatat mencapai 66% pada pukul 14.30 hari Jum'at (02/06).

Meski demikian, menurutnya salah satu keuntungan yang akan didapatkan di Formula E Jakarta adalah daya cengkram mobil akan sangat baik. "Pasti kami ingin hasil terbaik. Tapi persaingannya sangat ketat, namun kami akan terus berkembang,” tutupnya.