POPULAR STORIES

Budget 100 Juta Bisa Bawa Pulang MPV Bekas Ini

Budget 100 Juta Bisa Bawa Pulang MPV Bekas Ini

KabarOto.com - Pasar kelas MPV memang semakin menggeliat dan semakin diminati oleh banyak kalangan karena kepraktisannya dalam mengangkut penumpang dan memuat barang bawaan.

Akan tetapi harga mobil MPV saat ini dibanderol mulai harga Rp 180 juta hingga Rp 260 juta. Tentu hal ini kurang menyenangkan bagi sobat KabarOto yang hanya memiliki budget Rp 100 juta ke bawah.

Bagaimana jika budget sobat KabarOto hanya maksimal Rp 100 juta? Nah, KabarOto punya bayangannya, mungkin saja hal ini bisa menjadi pertimbangan anda.

Menurut Pak Agung Permana selaku pemilik langsung showroom jual beli mobil bekas Agung Jaya Motor yang bertempat di Pamulang, Tangerang Selatan, beberapa rekomendasi mobil yang masuk dalam pilihan sesuai kebutuhan konsumen saat ini sesuai dengan kelasnya masing – masing.

Baca juga: Test Drive Honda New BR-V Semarang-Jepara

1. Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia (2003 – 2010)

Baik Avanza maupun Xenia, memang menjadi mobil yang cukup legendaris dipasar mobil Indonesia sejak awal kemunculannya di tahun 2003 hingga sekarang. Mobil ini menjadi favorit keluarga Indonesia,karena memiliki desain yang modern saat itu, kapasitas angkut hingga 7 penumpang, dan menggendong mesin 1.5L yang tangguh dan efisien.

Mobil ini memiliki harga kisaran Rp 60 juta hingga Rp 90 juta yang disesuaikan dengan tipenya.

2. Nissan Grand Livina (2007 – 2010)

MPV dari Nissan ini terkenal nyaman dan empuk, sebagai MPV keluarga memang sangat menjadi perhatian pada kenyamanan.

Dengan menggunakan sasis monokok, mobil ini menawarkan kenyamanan plus kinerja suspensinya juga cukup empuk. Tak heran ada yang menganggap bahwa MPV ini senyaman mobil sedan.

Mampu mengangkut hingga 7 penumpang, anda harus pandai-pandai memilih mobil ini. Karena untuk umuran mobil ini rata-rata sudah saatnya mengganti bagian kaki-kakinya seperti tierod hingga sokbreker. Umumnya tipe XV yang paling banyak dipasaran, untuk harga pasarannya mobil ini berkisar antara Rp 65 juta – Rp 95 juta.

3. Toyota Kijang LGX (2000 – 2003)

Mobil merupakan jagoan kelas MPV sebelum masuknya Avanza dan Xenia ke Tanah Air. Kijang sendiri memiliki banyak varian yakni SGX, LGX. Krista, dan Rangga, tetapi dari sekian banyak varian yang ada varian LGX lah yang paling banyak dipasaran.

Walaupun sudah cukup berumur tetapi mobil ini masih banyak yang mencari dikarenakan ketahanannya, serta nama dari Kijang itu sendiri yang sudah cukup populer karena merupakan mobil hasil kerja sama Jepang dan Indonesia.

Memiliki varian dengan mesin bensin dan diesel, yang paling diburu dan harganya tetap tinggi adalah yang menggendong mesin diesel. Mesinnya terkenal bandel dan tangguh.

Untuk kisaran harga mobil ini, antara Rp 60 juta hingga Rp 95 juta.

4. Isuzu Panther (1997-2001)

Sebagai raja diesel, mobil ini hanya sekali mengalami perubahan yang cukup signifikan yakni di tahun 2012 hingga sekarang, hal ini membuat mobil ini sudah mulai terlihat tua di jalanan, karena bentuknya yang cenderung monoton.

Akan tetapi karena ketangguhannya mesinnya, membuat mobil ini semakin dicari sebagai mobil keluarga, walaupun mobil ini bisa dikatakan minim fitur. Terkenal tidak pernah rewel dan minim mogok, membuat mobil ini cukup tangguh hingga saat ini. Dipasaran mobil ini berkisar Rp 60 juta hingga Rp 95 juta.

5. Suzuki APV (2004-2012)

Segmen mobil MPV yang berbentuk mengotak, memang masih ada peminatnya walau tidak banyak, beberapa pabrikan mobil pernah mengeluarkan jagoan mereka untuk mengisi pasar MPV ini. Suzuki yang dahulu sempat menjagokan Carry sebagai MPV andalannya dulu, selang beberapa tahun kemudian Suzuki pun mengeluarkan APV sebagai varian yang cukup proper untuk dikatakan sebagai mobil keluarga, tipe APV yang ada dipasaran yakni GA, GL, GX, dan Arena, yang yang ditawarkan pun bervariatif yakni Rp 60 juta hingga Rp 100 juta.

Beberapa mobil tersebut, merupakan mobil yang masih eksis saat ini. Kondisi, tipe dan tahun mobil menentukan harga. Semua mobil merupakan mobil yang sudah berumur lebih dari 5 tahun. Sobat KabarOto perlu ekstra hati – hati dalam memilih mobil dan perlu perawatan bodi, interior, dan bagian kaki-kaki untuk diremajakan.

Bagaimana tertarik untuk menjadikan salah satu kandidat mobil keluarga anda? (Leonardus Rianto)