POPULAR STORIES

Cara Unik Isuzu Yang Peduli Kepada Masyarakat Terdampak Pandemik Covid-19

Cara Unik Isuzu yang Peduli Kepada Masyarakat Terdampak Pandemik Covid-19 Produk Isuzu (Isuzu)

KabarOto.com - Adanya pandemik Virus Corona (Covid-19) di Tanah Air, telah memberikan dampak yang besar terhadap segala sisi kehidupan. Sebagai contoh, banyak perusahaan yang akhirnya merumahkan para pegawainya.

Belum lagi para pekerja informal, seperti UMKM dan pengemudi ojek online, yang pendapatan hariannya semakin menipis, akibat berlakunya kebijakan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di sejumlah wilayah.

Baca Juga: Meski Produksi Dikurangi, Isuzu Pastikan Stok Suku Cadang Aman

Attias Asril, selaku General Manager Marketing PT Isuzu Astra Motor Indonesia mengatakan, dampak dari pandemik ini juga memberi dampak besar, kepada mereka yang kurang beruntung dari segi ekonomi.

Sebagai upaya mengulurkan tangan kepada sesama, Isuzu melalui campaign #BersamaIsuzu, mencoba mengajak masyarakat untuk turut berkontribusi, dengan cara yang sederhana, yaitu mengunggah foto apapun dengan hashtag #bersamaisuzu di media sosial, seperti Instagram dan Facebook.

Salurkan bantuan dengan mengajak masyarakat

Menariknya, setiap 1 hashtag yang terunggah, akan Isuzu kumpulkan dan dikonversikan sebagai bentuk rupiah senilai Rp 1.000. "Hingga 15 Mei 2020 kami telah mencatat antusiasme masyarakat Indonesia dan terdapat 5.121 hashtag yang telah terunggah," ujar Attias.

Lebih lanjut ia mengatakan, campaign ini merupakan bagian dari program CSR Isuzu Indonesia. Bantuan akan disalurkan, pada mereka yang berjuang dan berdampak Covid-19.

Hingga saat ini, Isuzu sudah menyalurkan bantuan ke beberapa pihak, berupa hand sanitizer, disinfektan dan multi vitamin, ke Gugus tugas Covid-19 Kabupaten Karawang, Masyarakat Desa Muslyarasi dan Puskesmas Kecamatan Ciampel Kabupaten Karawang, hingga Gugus Tugas Covid-19 Kota Bekasi.

Baca Juga: Cara Isuzu Apresiasi Supir Truk Yang Bekerja Di Tengah Wabah Corona

Selain itu, Isuzu juga akan memberikan paket sembako sejumlah 650 paket, yang dibagikan secara berkesinambungan kepada warga di Kabupaten Karawang, di sekitar Isuzu Karawang Plant.

"Sampai saat ini, total CSR Isuzu Indonesia seluruhnya telah mencapai lebih dari Rp 100 juta, dan kami berharap kontribusi kami terus memberikan dampak positif bagi masyarakat Indonesia, karena kami yakin Bersama Isuzu kita bisa melewati pandemik ini," pungkas Attias.