POPULAR STORIES

Cashback Hingga Rp5 Juta Ditawarkan Kia Selama Jakarta Auto Week 2022

Cashback Hingga Rp5 Juta Ditawarkan Kia Selama Jakarta Auto Week 2022 produk-produk Kia yang tampil di GJAW 2022 (Foto: KO)

KabarOto.com - Kia menjadi salah satu merek yang hadir di Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) yang berlangsung 12-20 Maret 2022. Beberapa line-up yang dihadirkan adalah KIA Carens, Grand Carnival, Sonet Dynamic, Seltos EXP dan satu produk unggulan KIA untuk masa depan.

PT Kreta Indo Artha (KIA) selaku Agen Pemegang Merek (APM) menghadirkan program penjualan yang menarik, di antaranya cashback sebesar Rp 5 juta untuk setiap pembelian KIA Seltos EXP. Selanjutnya undian “Lucky Dip” setiap pembelian Sonet, Seltos dan Carnival.

Baca juga: Volvo XC40 Recharge, Kian Segar Dan Kian Jauh Melaju

Calon konsumen berkesempatan memenangkan Google Nest, Samsung Galaxy Fit dan E-money Special Edition senilai Rp 500 ribu, juga akan mendapatkan hadiah langsung merchandise menarik dari Kia untuk setiap pembelian semua tipe mobil Kia.

Kia Carens jadi daya tarik pengunjung JAW 2022

Salah satu produk yang dihadirkan dan mendapat perhatian dari pengunjung adalah MPV keluarga 7 penumpang Kia Carens. Mobil tersebut tampil modern dan sporty, dengan ruang kabin yang lega didukung dengan teknologi terbaru.

Andrew Nasuri, Presiden Direktur PT Kreta Indo Artha mengatakan, kehadiran Kia Carens di pameran masih baru perkenalan, diharapkan menjadi moment yang tepat untuk menunjukkan komitmen mereka hadirkan produk-produk terbaik untuk masyarakat Indonesia.

Baca juga: Kia Ungkap Strategi Kendaraan Elektrifikasi Hingga Tahun 2027

“Kami yakin Kia Carens dapat menghadirkan pengalaman istimewa bagi konsumen,untuk kegiatan sehari-hari juga menikmati waktu bersama keluarga," terangnya. Sedikit informasi tentang Kia Carens, eksteriornya memiliki desain yangmemperlihatkan kesan sporty layaknya sebuah SUV.

Ciri khas Tiger Nose Kia masih terlihat dibagian depan Kia Carens ini. Interior, memadukan paduan kabin yang luas, membuat nyaman dan aman pengemudi dan penumpang selama perjalanan.

Kia Carens untuk pasar Indonesia, rencananya akan hadir dengan dua pilihan mesin, yaitu Smarstream 4 silinder DOHC T–GDI 1.400 cc berbahan bakar bensin, serta 4 silinder DOHC CRDi VGT 1.500 cc berbahan bakar diesel.