POPULAR STORIES

Distribusi Mitsubishi XForce, Produksi Ditargetkan 5.000 Unit Per Bulan

Distribusi Mitsubishi XForce, Produksi Ditargetkan 5.000 Unit Per Bulan Penyerahan simbolis Mitsubishi XForce ke diler (Foto: Sigit/Kabaroto)

KabarOto.com - Mitsubishi XForce mulai didistribusikan mulai bulan November 2023, di mana PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) melakukan penyerahan sebanyak 50 unit XForce kepada perwakilan diler Mitsubishi.

Proses penyerahan unit XForce dari MMKSI kepada diler dilakukan secara simbolis di area carpool MMKSI yang berada di Kawasan Land B, Greenland International Industrial Center (GIIC), Kota Deltamas, Bekasi, pada hari Kamis, (16/11).

Atsushi Kurita, President Director of PT MMSKI menjelaskan bahwa kami telah menjanjikan bahwa mobil ini akan sampai ke tangan para pemiliknya dimulai sejak bulan November ini.

Baca Juga: Percantik Tampilan Mitsubishi X-Force Segini Biayanya

Mitsubishi XForce ditargetkan produksi 5.000 unit per bulan

"Kami berharap ribuan unit Mitsubishi XForce dapat segera mengaspal di jalan-jalan di seluruh Indonesia dalam waktu dekat," jelas Kurita.

Untuk memenuhi permintaan konsumen, Pabrik MMKI sendiri telah mempersiapkan line khusus untuk memproduksi XForce, dengan target produksi 5.000 unit per bulan.

Sebagai informasi, Mitsubishi Motors Corporation meluncurkan Mitsubishi XForce pada tanggal 10 Agustus 2023, pada ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023.

Baca Juga: Cara Mitsubishi Triton Educar Cerdaskan Anak-anak Kurang Beruntung Di Jawa Tengah

Model terbaru ini akan diproduksi di PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Indonesia (MMKI) di Bekasi, Jawa Barat, dan dijadwalkan untuk dipasarkan di negara-negara ASEAN lainnya, Asia Selatan, Amerika Latin, Timur Tengah, dan juga Afrika. Ekspor direncananya akan dimulai pada Januari 2024 dengan target 3.500 unit per bulan.

Di Indonesia, Mitsubishi XForce diatawarkan dalam dua varian, yakni Ultimate CVT dibanderol Rp 412,9 juta dan Exceed CVT dibanderol Rp 379,9 juta.