POPULAR STORIES

Ducati Official Club Indonesia Gelar Munas, Pilih Ketua Baru

Ducati Official Club Indonesia Gelar Munas, Pilih Ketua Baru Munas Ducati Official Club Indonesia (Foto: DOCI)

KabarOto.com - Ducati Official Club Indonesia (DOCI) mengadakan Musyawarah Nasional (Munas) Sabtu (18/06) di kawasan Senayan, Jakarta Selatan.

Club pengguna motor ITalia ini bertemu secara tatap mula untuk memilih Ketua Umum atau Presiden periode 2022-2024.

Ada 80-an anggota ikut serta dalam Munas yang dipimpin oleh Steering Comitte (SC), Iwan Nurjadin, Heru Prakoso, dan Bambang Poerwanto. Sebelumnya, ada dua kandidat yang mengajikan diri, yaitu Fernando Rorimpandey dan Ellgreen Veranes.

Baca juga: Ducati Streetfighter V2 2023 Hadir Dengan Warna Baru

Fernando Rorimpandey terpilih menjadi Presiden DOCI periode 2022-2024 (Foto: DOCI)

Setelah dilakukan pemilihan suara, Fernando Rorimpandey terpilih menjadi Presiden DOCI periode 2022-2024. Dia juga menyampaikan rasa terima kasih, karena sudah dipercaya memimpin komunitas ini beberapa tahun ke depan.

"Terima kasih, para peserta, member mempercayakan kepada saya memimpin di periode 2022-2024," terangnya, usai terpilih. Ia juga menjelaskan program pertama yang akan dibentuk struktur organisasi, mulai dari pemilihan vice president, sekretaris sama treasury atau perbendaharaan.

Baca juga: Begini Reaksi Pembalap Ducati Usai Uji Coba Fairing Baru Di Tes MotoGP Catalunya 2022

"Itu wajib kita bentuk untuk dilaporkan ke Italia. Karena kita kan club terafiliasi langsung dengan pabrikan," tambah Fernando. Ia juga menjelaskan, akan menjalankan visi dan misi saat kampanye, memajukan wisata dengan menggelar touring.

Selain itu, intens dalam menjalin silaturahmi antar sesama pemilik Ducati di Indonesia. “Paling utama, saya akan jalankan rencana kegiatan yang saya sampaikan dalam paparan visi dan misi yang saya sampaikan," tutupnya.