POPULAR STORIES

Esemka Berencana Ikut Serta Di PEVS Mei 2023 Mendatang

Esemka Berencana Ikut Serta di PEVS Mei 2023 Mendatang Booth Esemka di IIMS 2023 (Foto: kabarOto)

KabarOto.com - Setelah tampil di Indonesia International Motor Show (IIMS) 2023, Solo Manufaktur Kreasi produsen mobil Esemka rencananya akan ikut serta di Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS), 17-21 Mei 2023 mendatang.

Hal itu diyakini oleh Presiden Direktur Esemka Eddy Wirajaya, beberapa waktu lalu. Menurutnya, Ketua Umum Periklindo, Moeldoko mengajak pabrikan mobil Boyolali ini ikut PEVS, saat mengunjungi booth Esemka di IIMS lalu.

Baca Juga: Begini Impresi Berkendara Esemka Bima 1.3 Pikap Di IIMS 2023

"Pak Moeldoko kemarin mampir, beliau kan ketua asosiasi kendaraan listrik, katanya bulan Mei ada di sini, Dyandra juga buat di sini. Dari project manager sama pak Moeldoko ajak kita," terangnya. Ia pun berharap bisa ikut serta.

Esemka Bima Pikap di area tes drive IIMS 2023 (Foto: kabarOto)

Seperti diketahui, Esemka sudah meresmikan pabriknya di Boyolali, kala itu Presiden Joko Widodo meresmikannya. Setelah tenggalam, dan tak ada kabarnya, tahun 2023 ini, Esemka unjuk gigi di IIMS 2023.

Mereka membawa Esemka Bima pikap dan Bima Ev. Esemka mengklaim, selama 10 hari pameran Eddy mengklaim lebih dari 50 unit Esemka sudah dipesan, Pikap Bima yang paling banyak diminati.

Baca Juga: Kembaran Esemka Bima EV Dibanderol Rp276 Jutaan

Pihaknya pun ingin ikut serta dalam pameran otomotif mnasional, salah satunya, namun ia mengaku sangat mahal untuk membuat sebuah booth. "Saat ini saya ingin semua ikut, tapi kan orang bisnis harus menghitung. Bikin booth mahal banget, saya juga enggak nyangka semahal ini," tuturnya.