POPULAR STORIES

Facelift New Pajero Sport Debut Di Thailand, MMKSI: Konsumen Masih Nikmati Model Saat Ini

Facelift New Pajero Sport Debut di Thailand, MMKSI: Konsumen Masih Nikmati Model Saat Ini New Pajero Sport Thailand

KabarOto.com - Mitsubishi Motors baru saja melakukan debut global New Pajero Sport, yang dilaksanakan di Thailand. Brand otomotif asal Jepang ini telah mengembangkan lini produk secara cepat. Pengembangannya pun tidak dilakukan sembarangan, karena tetap memastikan produk yang sesuai dengan tren pasar.

Facelift Pajero Sport yang dipasarkan di Thailand ini tampak depannya semakin mirip dengan Xpander dengan mata sipitnya. Dengan dimensinya yang lebih besar, menjadikan mobil ini terlihat lebih gagah.

Baca Juga: Punya Mitsubishi Outlander PHEV, Ngga Perlu Takut Mati Lampu

Kapasitas penumpang tidak berubah, tetap bisa mengangkut 7-penumpang. Perbedaan pada interiornya terlihat pada bagian dasbor yang kini sudah dilengkapi dengan layar display. Layar berukuran 12,1 inci ini sudah mampu dikoneksikan dengan smartphone dan rem parkir elektronik dengan fungsi penahanan otomatis.

Sementara alat bantu kemudi yang baru untuk Pajero Sport ini terdiri dari lane-change assist dan rear cross-traffic alert, dengan pengoperasian yang mampu membuat kemudahan dalam penggunaan.

Untuk kapasitas mesinnya tidak berubah dari versi sebelumnya yaitu 2.400 cc diesel-turbo. Dengan kapasitas tersebut new Pajero Sport mampu menyemburkan tenaga sebesar 181 dk dan torsi 430 Nm, melalui transmisi otomatis 8-percepatan.

Sedangkan untuk harganya, di Thailand terdapat dua pilihan harga. Untuk new Pajero Sport 2WD seharga 1.299 juta hingga 1.469 juta baht, untuk rupiahnya berkisar Rp 580 juta - Rp 660 jutaan. Sedangkan untuk varian 4WD seharga 1.599 juta baht, jika di rupiahkan seharga Rp 700 jutaan.

Baca Juga: Cerita Seru Keluarga JoW Taklukkan 34 Negara Dengan Mitsubishi Pajero Sport

Mitsubishi Motors juga melakukan berbagai pengembangan pada tiap produk baru. Naoya Nakamura, selaku President Director PT Mitsubishi Motor Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) menyampaikan kesannya terhadap debut global di Thailand ini.

"Merupakan hal yang sangat menyenangkan menyaksikan debut global New Pajero Sport di Thailand pada 25 Juli 2019," jelasnya.

Walaupun new Pajero Sport sudah debut, ternyata tidak mengurungkan niat masyarakat Indonesia untuk tetap membeli kendaraan SUV ini saat di GIIAS 2019 kemarin loh. Karena penjualannya mencapai 960 unit selama 11 hari pameran otomotif ini digelar. Di mana mobil ini sudah mengalami perubahan total di tahun 2016 lalu.

"Nantinya kami tentu akan memperkenalkan model ini untuk pasar Indonesia, namun untuk saat ini kami ingin konsumen menikmati model Pajero Sport yang saat ini telah sangat di apresiasi," tambah Naoya.

Baca Juga: Sangar, Ini Dia Mitsubishi Pajero Sport Rockford Fosgate Black Edition

Kilas balik pameran GIIAS 2019, MMKSI baru saja meluncurkan produk baru untuk dipasarkan di Indonesia. Mulai dari mobil listrik Outlander Phev yang harganya fantastis, Eclipse Cross sebagai SUV dengan kapasitas 5-penumpang, new Triton dengan kabin ganda, dan terakhir Pajero Sport Rockford Fosgate Black Edition.