POPULAR STORIES

Ford Mustang Shelby 2020 Terbatas Hanya 50 Unit Di Dunia, Apa Spesialnya?

Ford Mustang Shelby 2020 Terbatas Hanya 50 Unit di Dunia, Apa Spesialnya?

KabarOto.com – Ford Mustang, ikon muscle car asal Amerika yang terkenal dengan performa gilanya. Namun apakah Ford sudah mengeluarkan semua potensi yang dimiliki Mustang? Rasanya belum, demi menaati regulasi, serta paling penting faktor keselamatan.

Nah, jika Anda belum puas dengan performa Ford Mustang tertinggi sekarang yakni GT500. Boleh nih, coba lirik Mustang garapan Shelby American. Yang mana baru saja meluncurkan Caroll Shelby Signature Series.

Mobil ini diperkenalkan lewat event National Automobile Dealer Association Show di Las Vegas pada 14 Februari lalu. Dipersenjatai mesin V8 berkapasitas 5.0 liter yang telah dimodifikasi sedemikian rupa pada sektor mesin, sehingga menghasilkan angka 825 dk. Asyiknya transmisi boleh pilih nih mau manual atau otomatis.

Baca Juga : Ford Mustang Mach-E First Edition, Sudah Ludes Terpesan!

Karena tenaganya sudah meningkat jauh, perlu dilakukan juga beberapa penyesuai pada komponen lain supaya imbang. Misalnya saja exhaust system dari Borla, suspensi MagnaRide, rem Brembo dengan kaliper besar 6 piston depan dan 4 piston belakang, lalu pelek forged ukuran 20 inci dibalut ban Shelby performance tires.

Tidak hanya itu, sisi eksterior juga dibuat agar lebih aerodinamis seperti aksesori pada bumper depan dilengkapi aerokit, lalu kap mesin berfentilasi demi pasokan udara lebih, dan fendernya ternyata diperlebar sedikit menggunakan bahan alumunium berkualitas ditambah lubang udara supaya udara bisa mengalir bebas ke sisi body.

Baca Juga : BMW I Lanjut Kawal ABB FIA Formula E

Sisanya, terdapat seperti side skirt yang modelnya terpisah hanya pada sisi depan dan belakang saja. Lalu Shelby turut menambah spoiler kecil di bagian belakang, serta diffuser sebagai pemecah angin dari sisi bawah.

Oh iya, tidak hanya bagian luar, sisi interior tidak lupa digarap, loh! Hampir seluruh bagian interior ditata ulang menggunakan bahan kulit yang premium dengan jahitan bermotif layaknya sisik ular cobra. Dipadukan bahan sejenis suede supaya kesan mewah makin kental. Serta paling eksklusif adalah terdapat seperti emblem, karpet dan bordir tanda tangan dari Caroll Shelby sehingga mobil ini terlihat eksklusif.

Kabarnya mobil ini akan dibanderol sekitar US$ 127,795 atau setara dengan Rp 17,3 miliar. Dan hanya akan ada 50 unit di dunia.