POPULAR STORIES

Honda NSX Akan Diterima Konsumen Awal 2017, Benarkah?

Honda NSX akan Diterima Konsumen Awal 2017, Benarkah? Honda NSX menawarkan konsep produk “Human-Centered Supercar” (Foto: Istimewa)

Seperti yang diketahui bahwa Honda NSX telah terjual sejak Agustus 2016 lalu saat diluncurkannya di ajang Geneva Motor Show 2016. Namun penerimaan ke tangan konsumen di Jepang awal 2017 nanti.

Awal 2017 Konsumen Honda NSX di Jepang mulai terima unit. Sejak diluncurkan perdana pada ajang Geneva Motor Show 2016 di Swiss. Honda NSX mulai dijual di Jepang pada bulan Agustus 2016, dan konsumen di Jepang diperkirakan akan mulai menerima unit Honda NSX generasi kedua ini pada awal tahun 2017.

Sementara di Amerika Serikat penjualan Honda Acura alias Honda NSX sudah dimulai sejak bulan Juni 2016. Honda NSX generasi kedua diproduksi di pabrik Honda di Swindon, Inggris sementara untuk Acura NSX diproduksi di Honda Performance Manufacturing Center di kota Marysville, Negara bagian Ohio, Amerika Serikat. Lalu, apa kelebihan Honda NSX?

Honda NSX menawarkan konsep produk “Human-Centered Supercar” yang kemudian digunakan untuk mengembangkan generasi kedua Honda NSX. Mobil ini juga menawarkan “New Sports eXperience” bagi para penggunanya dengan mengedepankan performa mesin yang luar biasa responsif serta pengendalian berkendara Honda NSX generasi kedua.

Honda NSX generasi kedua menawarkan Sport Hybrid SH-AWD (Super Handling All-Wheel Drive) yang dipadu dengan mesin 3.5 L DOHC twin-turbo V6, serta sistem hybrid 3 motor dengan performa mesin yang luar biasa serta tingkat efisiensi yang luar biasa juga.

Sistem transmisi Honda NSX generasi kedua menggunakan 9-speed dual-clutch transmission (DCT). Honda NSX generasi kedua mempunyai tenaga mesin maksimal 581 PS dengan kecepatan maksimum mencapai 307 km per jam. Untuk akselerasinya, Honda NSX generasi kedua hanya membutuhkan waktu 2.9 detik saja dari 0 sampai 100 kilometer.

Baca Juga: