POPULAR STORIES

Hyundai Ekspor Truk Xcient Fuel Cell Si Ramah Lingkungan Ke Swiss

Hyundai Ekspor Truk Xcient Fuel Cell si Ramah Lingkungan ke Swiss

KabarOto.com - Hyundai Motor Company pada Senin, (06/07) lalu mengirimkan 10 unit Fuel Cell Hyundai Xcient. Ini merupakan produksi massal pertama truk heavy-duty dengan sel bahan bahar. Rencananya total 50 unit yang akan dikirim ke Swiss.

"Hyundai sekarang memanfaatkan pengalaman puluhan tahun, teknologi sel bahan bakar terkemuka di dunia, dan kemampuan produksi massal untuk memajukan hidrogen di sektor kendaraan komersial dengan Xcient Fuel Cell," ujar In Cheol Lee, Executive Vice President and Head of Commercial Vehicle Division at Hyundai Motor.

Puluhan truk fuel cell ini akan diserahkan ke konsumen mulai September mendatang. Produsen kendaraan asal Korea Selatan ini juga rencananya akan memproduksi Xcient mencapai total 1.600 unit hingga 2025 mendatang. Ini merupakan cara Hyundai menunjukkan upayanya mengurangi emisi karbon melalui solusi nol-emisi.

Baca Juga: Ini Cara Hyundai H-1 Manjakan Penumpangnya

Hyundai Xcient didukung oleh sistem sel bahan bakar hidrogen 190 kW dengan tumpukan sel bahan bakar 95 kW tumpukan ganda. Sebanyak tujuh tangki hidrogen berukuran besar menawarkan kapasitas penyimpanan gabungan sekitar 32,09 kg hidrogen.

Truk fuel cell ini bisa melaju hingga 400 km pengisian tunggal, sementara waktu pengisian bahan bakar untuk setiap truk memakan waktu sekitar 8-20 menit.

Kendaraan komersial berteknologi sel bahan bakar ini diklaim cocok untuk pengiriman logistik, karena jarak yang bisa ditempuh tergolong jauh dan waktu pengisian bahan bakar cukup singkat.

Baca Juga: Hyundai Santa Fe Generasi Keempat Sudah Menunjukkan Wujudnya

Sistem sel bahan bakar yang dipasang ganda menyediakan energi cukup untuk Hyundai Xcient melakukan tugas berat, misalnya naik-turun pegunungan.

Saat ini Hyundai juga tengah mengembangkan unit traktor jarak jauh yang diklaim mampu menempuh 1.000 km dengan sekali pengisian daya, wow! Bahkan traktor ini akan menggunakan sel bahan bakar yang disempurnakan sehingga memiliki ketahanan dan daya tinggi. Kendaraan ini ditujukan untuk pasar global termasuk Amerika Utara dan Eropa.