POPULAR STORIES

Intip Avante H8 Grand Seigneur, Bus Sultan Buatan Tentrem Seharga Rp3 Miliar

Intip Avante H8 Grand Seigneur, Bus Sultan Buatan Tentrem Seharga Rp3 Miliar Bus Pariwisata PO Bagong buatan Laksana (Foto: KabarOto)

KabarOto.com - GIIAS 2022 tak hanya diikuti oleh merek mobil penumpang dan juga motor. Karoseri atau pembuat bodi bus juga ikut menampilkan produk unggulannya. salah satunya adalah Tentrem.

Perusahaan asal Malang, Jawa Timur ini membawa satu produk bus, telah dimodifikasi interiornya. Konsepnya menjadi sebuah rumah sekaligus kantor berjalan, bisa dibilang sebagai bus mewah yang digunakan para sultan.

Baca juga: Berkunjung Ke GIIAS 2022, Datangi Bus Studio Podcast Di Booth Adi Putro

"Ini kita sebut Avante H8 Grand Signal. Artinya adalah tuan besar, atau zaman sekarang istilahnya Sultan. Jadi semua kebutuhan bepergian sang 'Sultan' harus berusaha dipenuhi," Nugroho Eko S selaku Marketing Staff PT Tentrem Sejahtera, di GIIAS belum lama ini.

Tempat duduk nyaman dan mewah (Foto: KabarOto)

Bus milik PO Bagong ini, bukan untuk digunakan sebagai angkutan Antar Kota Antar Provinsi (AKAP), tapi sebagai kendaraan keluarga si pemilik PO Bagong. Nantinya, kendaraan ini akan disewakan sebagai bus pariwisata.

Tempat duduknya ada 12, baris kanan dua bangku, sementara baris kiri satu bangku. Ada bangku difungsikan untuk pijat. "Seat-nya ada 12, sudah serba-otomatis, serba-canggih, ada genset, ada dapur, ada ruang meeting. Jadi biarpun pergi perjalanan panjang, tapi kerjaan nggak boleh ditinggal," tambah Nugroho Eko S kepada media.

Kabin belakang bisa difungsikan sebagai ruang meeting dan hiburan (Foto: KabarOto)

Kabin pertama untuk penumpang di depan, dan kedua bisa difungsikan untuk ruang kerja, meeting atau bersantai, karena ada sofa yang bisa difungsikan sebagai tempat tidur, serta meja di tengah untuk menyimpan makanan, dan bisa dilipat secara otomatis.

Tempat tidur di bagian bawah kabin (Foto:KabarOto)

Baca juga: E-Canter Masih Belum Dijual, Fuso Ingin Perkuat Segmen Bus Enam Roda

Ada TV LED cukup besar, dengan mixer, untuk karaoke penumpang bus. Di bagian bawah terdapat ruang bagasi super luas yang bisa difungsikan sebagai kamar tidur. Ada toilet di samping tangga masuk bagian tengah.

"Bus ini pakai sasis Mercedes-Benz OH 1626 matic (AT). Soal biaya, untuk interiornya saja kisaran Rp 200-Rp 300 juta. Untuk bodinya sekitar Rp 550 juta, kemudian sasisnya kurang lebih di Rp 1,2 miliar. "Kalau dihitung-hitung, satu unit ini biayanya Rp 3 miliar," pungkas Nugroho Eko S.