POPULAR STORIES

Lamborghini Huracan Rasa Offroad Nih

Lamborghini Huracan Rasa Offroad Nih

KabarOto.com – Sepertinya Lamborghini ingin mencoba sesuatu yang baru pada mobil super-nya, dengan menghadirkan Lamborghini Huracan Sterrato. Bukan sebuah SUV seperti Urus yang baru-baru diluncurkan, Lamborghini lebih memilih Huracan yang memiliki basis mobil ceper untuk dipakai offroad.

Dari nama Steratto saja kita sudah bisa disuguhkan arti jalan tanah dalam bahasa Italia. Lalu apa saja sih perbedaannya ketimbang Huracan biasanya? Yuk kita bahas.

Mengambil basis dari Huracan Evo, banyak modifikasi dilakukan pada mobil ini. Misalnya saja jika kita lihat eksteriornya tentunya sudah disesuaikan dengan kebutuhan dengan penambahan ornament seperti lampu foglamp LED dan LED BAR pada bagian atap sehingga penerangan bisa maksimal.

Baca juga : Lamborghini Huracan Super Trofeo Evo Collector

Ada juga body kit seperti under guard depan, over fender dengan finishing hitam yang membuat kesan crossover pada supercar ini. Untuk bagian belakangnya, model diffuser diganti dengan bahan alumunium yang lebih tebal senada depan. Serta penambahan livery racing demi mempermanis tampilannya.

Yang menarik ada pada kaki-kakinya nih, karena sedikit aneh rasanya jika biasanya melihat Huracan ceper, namun sekarang meninggi. Ground clearance mobil ini diklaim meninggi sekitar 5 cm dari standarnya. Ditambah pelek hitam doff ukuran 20 inci dengan balutan ban khusus offroad yang profilnya lebih tebal.

Mesinnya masih mengandalkan V10 berkapasitas 5.200 cc, yang mampu menyemburkan tenaga maksimal sebesar 640 dk, dan torsi maksimal hingga 600 Nm. Dimana dari tenaga tersebut disambung ke transmisi Dual clutch gearbox LDF (Lamborghini Doppia Frizione) 7 percepatan, lalu dibagi ke penggerak All Wheel Drive Lamborghini Integrated Vehicle Dynamics (LDVI). Menghasilkan performa luar biasa dengan kecepatan masksimal 325 kpj, serta akselerasi dari 0-100 kpj ditempuh hanya dalam 2,9 detik saja.

Baca juga : Orang Kaya Mah Bebas, Huracan Ini Modif Dikelilingi Monkey Bar

"Lamborghini Huracan Sterrato menggambarkan komitmen Lamborghini untuk menjadi pembentuk masa depan, dimana sebuah mobil sport super dengan kemampuan off-road. Sterrato menunjukkan mobil supercar yang lebih serbaguna," kata Maurizio Reggiani, Chief Technical Officer of Automobili Lamborghini.

Bagaimana menurut kalian? Sekarang yang mau punya supercar gausa pusing karna mobilnya ceper deh.