POPULAR STORIES

Larte Design Buat BMW XM Semakin Tampil Galak Bertabur Karbon

Larte Design Buat BMW XM Semakin Tampil Galak Bertabur Karbon Foto : Larte Design.

KabarOto.com - Jika sebuah BMW XM Red Label yang hanya 500 unit di dunia belum terasa sempurna, mungkin Larte Design punya cara untuk menyempurnakannya dari sisi tampilan eksterior, dengan ornamen karbon.

Ada 16 bagian yang dimodifikasi dari bagian eksterior, ubahan paling terlihat adalah kap mesin berventilasi dengan bahan karbon. Sementara di bagian bumper depan dipasang lips spoiler berikut lekukan semacam winglet untuk menambah kesan agresif, serta aerodinamis.

Dari samping, terdapat tambahan add on semacam over fender baik di depan, lanjut ke side skirt, hingga belakang yang tentunya berbahan karbon. Desainnya dibuat memiliki garis lebih agresif, dan punya ventilasi guna mengurangi turbulensi. Larte Design pun menawarkan pelek ukuran 23 inci yang punya desain unik dengan finishing hitam, aksen merah sesuai bodi.

Baca Juga : Modifikasi Kandas All New Toyota Alphard Ala Aimgain

Dilanjut ke bagian belakang, terdapat spoiler yang dibuat agar memiliki dua bagian terpisah, dan ducktail kecil di bawah jendela. Lalu diffuser pun diganti, dengan detil semacam winglet, aksen merah di bagian diffuser, serta 4 buah lampu mata kucing menyala vertikal.

Mesin tidak diubah apapun tetap dengan V8 turbo ganda 4.400 cc plug-in hybrid punya tenaga sebesar 748 dk dan torsi 997 Nm, mampu berakselerasi dari 0-100 kpj hanya dalam 3,8 detik dan menawarkan kecepatan tertinggi hingga 290 kpj.

Baca Juga : Bridgestone Super RAP Evo Pelek Mobil Unik Gaya 80an

Untuk harganya satu set body kit ini dibanderol US$ 46.274 atau Rp 700 jutaan. Sementara untuk peleknya US$ 13.764 atau Rp 220 jutaan.