POPULAR STORIES

Lewis Hamilton Akui RB19 Mobil Tercepat

Lewis Hamilton Akui RB19 Mobil Tercepat Foto : F1.

KabarOto.com - Juara dunia tujuh kali, Lewis Hamilton (Mercedes AMG Petronas) memberikan komentarnya untuk mobil Red Bull Racing RB19. Menurutnya, RB19 merupakan salah satu mobil F1 tercepat yang pernah ada.

Hamilton menjadi rival terberat Max Verstappen (Red Bull Racing) pada 2021 lalu, namun performa Mercedes AMG Petronas mulai menurun sejak regulasi mobil baru tahun 2022.

Bahkan pembalap Inggris membandingkan mobil tersebut dengan masa kejayaan Mercedes, "Saya belum pernah melihat mobil (RB19) secepat ini, Saat kami cepat, kami tidak secepat itu. Itu mobil tercepat yang pernah saya lihat dibandingkan dengan yang lain," ujar Hamilton.

Baca Juga : Hasil F1 Arab Saudi 2023, Red Bull Racing Double Podium

Hal ini dibuktikan pada saat balapan di Jeddah kemarin, Verstappen tampil mengagumkan dengan start dari posisi 15, hingga finis kedua.

“Saya tidak tahu mengapa atau bagaimana tapi dia (Verstappen) melewati saya dengan kecepatan yang serius. Saya bahkan tidak repot-repot memblokir karena ada perbedaan kecepatan sangat besar," jelas Hamilton ketika ia disalip oleh Verstappen pada lap ke-12.

Baca Juga : F1 Arab Saudi 2023 : Red Bull Racing Pimpin Klasemen, McLaren Lesu

Namun dikutip dari The Race, fakta bahwa RB19 mobil cepat memang terbukti. Verstappen mencatatkan kecepatan 342,7 kpj, di atas 6 kpj dari Logan Sargeant (Williams) di posisi kedua, dan 16,6 kpj lebih cepat dari Hamilton. Dengan catatan, semua itu dihitung dengan DRS diaktifkan.