POPULAR STORIES

Makan Bancakan, CSR TeRuCi Dan Virgo Di Bulan Ramadan Sukses Ciptakan Rasa Kebersamaan

Makan Bancakan, CSR TeRuCi dan Virgo di Bulan Ramadan Sukses Ciptakan Rasa Kebersamaan TeRuCi chapter Tangerang

KabarOto.com - Bulan Ramadan berlalu begitu cepat, tidak terasa saat ini sudah memasuki pekan ke tiga. Berbagai komunitas dari bermacam merek mobil juga tidak melewatkan kesempatan untuk berbagi. Termasuk pecinta mobil Terios Rush di Tangerang yang tergabung TeRuCi (Terios Club Indonesia) chapter Tangerang.

Baca Juga: Besok, Gerbang Tol Cikampek Utama Dan Kalihurip Utama Siap Digunakan

Kali ini TeRuCi chapter Tangerang mengadakan buka bersama dengan anak yatim piatu dari Yayasan Satu Benih. Acara ini dilaksanakan di Tenjo Bogor pada (18/05) lalu. Bahkan acara ini merupakan salah satu kegiatan CSR kerjasama TeRuci dengan Virgo (Vila Rizki Gowes).

Sebelumnya acara CSR sudah melaksanakan berbagai kegiatan di berbagai wilayah, seperti pembagian takjil di Daihatsu Bintaro pada (11/05). "Kemudian akan dilanjutkan membagi takjil kedua dan ketiga di dua area, yaitu BSD dan Karawaci," jelas Loka Wibowo selaku Wakil Kumendan Tangerang.

TeRuCi mengambil tema Berlomba-lomba dalam Kebaikan di Bulan Ramadan. Acaranya diawali dengan kumpul bersama di Rest Area Km 13,5 karawaci pada pukul 13.30 WIB. Sebanyak 30 kendaraan rekan berjalan menuju lokasi dengan kecepatan rata-rata 50-60 kpj, sehingga membutuhkan waktu 2 jam untuk sampai ke lokasi.

Baca Juga: Garasi Kita, Bengkel Ini Ternyata Tidak Hanya Untuk Daihatsu Taft Loh

Sampai di lokasi acara segera dimulai dengan pembacaan Al Quran. Sembari menunggu adzan magrib berkumandang, acara dilanjutkan dengan tausiah oleh Ustad Aby Sayma Maulana yang merupakan salah satu member TeRuCi. Kali ini tausiah mengangkat tema kebahagiaan orang yang berpuasa.

Setelah berbuka dengan makanan ringan dan solat berjamaah, kegiatan selanjutnya adalah buka bersama dengan anak yatim piatu. Uniknya, TeRuCi memilih makan bancakan, di mana cara makan seperti ini menambah rasa kebersamaan dan kesetaraan sesama.

Baca Juga: Jelang Arus Mudik 2019, Tol Trans Sumatera Sepanjang 503 Km Siap Beroperasi

Setelah selesai melahap makanan berat yang disuguhkan, TeRuCi memulai untuk memberikan santunan kepada anak yatim yang hadir. Sebanyak 62 anak yatim piatu yang tinggal di yayasan tersebut berbahagia mendapatkan santunan dari kegiatan CSR TeRuCi dan Virgo.

"Harapan kami ChapTangers tidak berhenti di bulan Ramadhan ini saja, tetapi lanjut terus untuk kegiatan CSR lainnya. Komunitas TeRuCI tidak hanya berkecimpung di dunia mobil dan otomotif saja, tetapi kami juga peduli akan kesejahteraan sosial," harap member TeRuCi.