POPULAR STORIES

Mercedes-AMG Petronas Luncurkan Livery Baru Musim 2020

Mercedes-AMG Petronas Luncurkan Livery Baru Musim 2020

KabarOto.com – Tim balap F1 Mercedes-AMG Petronas baru saja meluncurkan livery baru mereka untuk hadapi musim F1 2020 yang akan dimulai pada 15 Maret mendatang.

Mercedes masih mempertahankan bentuk mobil musim 2019, tanpa ada ubahan apapun. Hanya saja desain livery dibuat lebih segar dengan beberapa aksen warna merah baru, hal ini menunjukkan ada kerja sama baru antara tim dengan sponsor baru INEOS.

Setelah diumumkan secara resmi di London, Inggris, kemitraan ini akan berlanjut hingga berdurasi 5 tahun ke depan. Sekaligus menampik rumor Mercedes akan menarik diri dari ajang balap jet darat tersebut.

Baca Juga : Galeri Foto Monster Energy Yamaha MotoGP 2020

Kepala tim dan CEO, Toto Wolff mengatakan “Ini adalah momen yang sangat membanggakan bagi kami untuk menyambut INEOS ke Mercedes dalam kapasitas baru mereka sebagai mitra utama.”

Sebenarnya aksen merah tidak terlalu banyak, hanya terdapat pada airscoop atas dan tiap sisi sayap depan. Sisanya masih didominasi warna khas Mercedes-AMG Petronas dari masa ke masa. Perpaduan dasar silver dan gradasi hitam di bagian belakang, serta ada garnis warna tosca sebagai identitas warna Petronas.

Baca Juga : Taati Peraturan Ini, Formula E Bisa Digelar Di Monas

Walau ubahannya tidak terlalu berubah signifikan dari sebelumnya, tetapi cukup membuatnya tampil lebih segar. Nantinya mobil ini akan diuji terlebih dahulu si Barcelona pekan depan. Wah jadi penasaran bagaimana aksinya.