POPULAR STORIES

Mercedes-Benz EQB, SUV Listrik 7 Seater

Mercedes-Benz EQB, SUV Listrik 7 Seater

KabarOto.com - Jajaran mobil listrik lansiran Stuttgart mulai diluncurkan di kuartal kedua tahun ini. Kali ini Mercedes-Benz EQB sebagai Sport Utility Vehicle (SUV) berkomposisi tujuh tempat duduk. Mercedes-Benz EQB ini menyusul setelah diluncurkan EQA dan EQS.

Dimensinya memang tak berbeda jauh dengan Mercedes-Benz GLB, adapun untuk EQB ini dikemas sepanjang 4.684 mm, lebar 1.834 mm dan tingginya 1.667 mm. Muat barang di bagasi juga terbilang besar mencapai 1.710 liter, karena memang jarak sumburodanya sama dengan GLB yakni 2.829 mm.

Baca juga: Mercedes-Benz CLS, Dandan Lebih Sporty

Bentuknya memang dikemas seperti bakal menantang udara, tapi ternyata EQB ini sangat baik membelah udara. Sebab aerodinamikanya punya nilai hambatan udara 0,28 Cd, dengan total area A 2,53 m2.

Membahas kabin, baris terdepan hadirkan headroom mencapai 1.035 mm, baris kedua hadirkan 979 mm, tapi untuk EQB lima penumpang. Ruang kaki di baris penumpang masih menyisakan 87 mm.

Mercedes-Benz EQB

Ruang pengendara akan dihadapkan oleh Widescreen Cockpit dengan berbagai kontrol dan layar melalui MBUX (Mercedes-Benz User Experience).

Yup, Mercedes-Benz EQB ini bisa dipakai mobilisasi keluarga besar. Karena baris penumpang belakang bisa menyediakan ruang untuk dua orang setinggi 162 cm. Mengakomodir pula child seat di sana.

Mercedes-Benz EQB

Adapun EQB ini sedianya akan diproduksi di Beijing Benz Automotive Co., Ltd (BBAC) bekerjasama dengan BAIC Group, namun untuk pasar di Tiongkok saja.

"Tiongkok tak hanya sebagai pasar penting penjualan kendaraan penumpang bagi kami, tapi juga menjadi pasar unggulan kendaraan listrik dunia," ujar Hubertus Troska, Daimler AG Board Member responsible for Greater China.



Sedangkan EQB untuk pasar Eropa akan dibuat di Kecskemét, Hongaria. Bersanding dengan CLA dan CLA Shooting Brake Plug-in hybrid. A-Class plug-in hybrid juga akan diproduksi di sini. Konsumen Amerika akan mendapat unit pada tahun 2022.

Pilihan EQB akan ada banyak, termasuk penggerak roda depan dan all-wheel drive. Begitu juga dengan pilihan suguhan tenaganya, ada yang sampai 200 kW atau setara 268 dk. Kapasitas baterai mulai dari 66,5 kWh, sedianya versi dengan jarak tempuh lebih jauh akan menyusul. EQB di Tiongkok akan ada juga pilihan AMG Line dengan suguhan tenaga setara 288 dk.



Tampilan gagah EQB juga didukung oleh diameter pelek yang mencapai 20 inci berbahan light alloy diberi hiasan desain bi atau tri color.

Baca juga: Mercedes-Benz di Tiongkok Kena Recall

Baterai sudah disiapkan oleh Mercedes di fasilitas Daimler di Kamenz, Jerman dan Jawor, Polandia. Adapun pilihan jarak tempuhnya 478 km dan juga 419 km. Perihal pengisian baterainya bisa gunakan sumber Alternating Current (AC) 11 kW.



Sedangkan untuk Direct Current (DC) di pengisian super cepat, bergantung dari State of Charge (SoC) dan temperatur baterai tekanan tingginya, bisa hingga menerima tegangan 100 kW. Pengisian cepat 10-80% SoC hanya perlu waktu 30 menit.