POPULAR STORIES

Pirelli Siapkan Kompon Yang Cocok Untuk F1 Spanyol 2023

Pirelli Siapkan Kompon Yang Cocok Untuk F1 Spanyol 2023 Foto : F1.

KabarOto.com - Akhir pekan nanti F1 akan memasuki seri kedelapan musim 2023. Balapan berlangsung di Spanyol Sirkuit Catalunya, yang menawarkan perpaduan antara belokan lambat dan cepat seimbang, serta adanya perubahan kecil menghilangkan area chicane.

Pirelli selaku pemasok ban juga telah mengkonfirmasi kompon ban yang akan digunakan pada Grand Prix Spanyol akhir pekan ini.

Setiap pembalap akan diberikan dua set ban keras (putih), tiga set ban sedang (kuning), dan delapan set ban lunak (merah), serta ban intermediate (hijau) dan ban full wet (biru) baru tanpa memerlukan penghangat ban.

Baca Juga : Jadwal F1 Spanyol 2023, Kesempatan Sergio Perez Kejar Poin

Sementara itu, pada sesi Latihan Bebas 1 dan Latihan Bebas 2 pada Jumat (2/6), tim akan diberi kesempatan untuk mencoba dua set ban keras menggunakan konstruksi baru, yang direncanakan diperkenalkan di Grand Prix Inggris.

“Ini adalah trek yang lengkap, menampilkan beberapa jenis kecepatan dan tikungan yang berbeda, dan juga memiliki trek lurus yang sangat panjang. Akibatnya, efisiensi aerodinamis adalah kunci untuk menjadi kompetitif," kata Direktur Pirelli Motorsport, Mario Isola.