POPULAR STORIES

Hasil Kualifikasi F1 Abu Dhabi 2023, Max Verstappen Masih Tampil Maksimal

Hasil Kualifikasi F1 Abu Dhabi 2023, Max Verstappen Masih Tampil Maksimal Foto : F1.

KabarOto.com - Max Verstappen (Red Bull Racing) tampaknya tidak mau kendor hingga akhir musim 2023. Pembalap Belanda tampil maksimal dan berhak atas start pertama di Yas Marina.

"Saya sangat senang bisa berada di pole, saya tidak menyangka. Akhir pekan sejauh ini agak sulit tetapi kami benar-benar meningkatkan mobil untuk Kualifikasi, kami melakukan semua yang kami bisa," ujar Max.

Sementara Charles Leclerc (Scuderia Ferrari) akan start dari posisi kedua, lalu diikuti rookie dari McLaren yang tampil sangat baik, Oscar Piastri di posisi ketiga.

Baca Juga : AlphaTauri Akan Ganti Nama Jadi Racing Bulls

Di tempat keempat diisi oleh George Russell (Mercedes AMG Petronas), dengan Lando Norris (McLaren) mengisi posisi start kelima. Serta Yuki Tsunoda (AlphaTauri) mendapat start terbaiknya musim ini dengan start keenam.

Di tempat ketujuh, Fernando Alonso (Aston Martin) tentu harus berjuang mempertahankan posisinya agar tidak melorot. Dengan Nico Hulkenberg (Haas) berusaha untuk mendapat nilai tambahan.

Sergio Perez (Red Bull Racing) juga sebenarnya sudah aman di posisi kedua klasemen pembalap karena tidak bisa dikejar lagi oleh Lewis Hamilton (Mercedes AMG Petronas), lagipula posisi pembalap Meksiko cukup ideal start dari posisi kesembilan. Dengan Pierre Gasly (Alpine) menjadi pembalap ke-10.

Baca Juga : Helm Pembalap F1 Untuk Perpisahan Musim 2023

Hasil Kualifikasi F1 Abu Dhabi 2023 :