POPULAR STORIES

Porsche 911 GT3 R, Sangar Di Lintasan Balap Dengan Fitur Baru

Porsche 911 GT3 R, Sangar di Lintasan Balap dengan Fitur Baru Porsche

KabarOto.com - Kemunculan generasi terbaru dari 911 GT3 R, Porsche memperkenalkan mobil balap yang memiliki basis generasi 992, yang klaimnya akan siap untuk balapan di awal musim 2023.

Pengembangan dimulai pada tahun 2019. Prioritas diberikan untuk lebih meningkatkan kemampuan berkendara bagi para profesional. Fokus lainnya adalah merampingkan penanganan mobil balap untuk tim dan mengurangi biaya operasional.

Porsche Motorsport menawarkan 911 GT3 R baru dengan harga 511.000 Euro (sekitar Rp 7,7 miliar) ditambah PPN khusus negara dan tambahan opsional.

“Pendahulunya telah memenangkan hampir semua yang bisa dimenangkan di kancah GT3 dalam empat musim sejak 2019. Keberhasilannya yang menonjol termasuk kemenangan keseluruhan pada balapan 24 jam di Nürburgring dan juga di Spa-Francorchamps," kata Michael Dreiser selaku Direktur Penjualan di Porsche Motorsport.

Baca juga: Pemilik Porsche Taycan Dipersilakan Update Software Terbaru Secara Gratis

Jantung pacunya mengandalkan mesin 6 silinder Boxer berpendingin cair dengan teknologi 4 katup. Kapasitas 911 GT3 R baru telah meningkat 5% dari 3.997 menjadi 4.194 cc. Hal tersebut meningkatkan tenaga puncak mesin menjadi sekitar 557 dk.

Mesin khas Porsche di bagian belakang, telah dimiringkan ke depan sebesar 5,5 derajat, menciptakan lebih banyak kelonggaran untuk diffuser bagian bawah bodi.

Unit bantu seperti alternator dan kompresor AC dipindahkan satu meter ke depan dan lebih jauh ke bawah ke ruang di depan mesin dan girbok, yang memiliki efek positif pada keseimbangan berat 911 GT3 R.

Girboks speed contest-mesh sekuensial berasal dari 911 GT3 Cup saat ini. Paddle shift mengontrol aktuator shift drum elektronik yang memungkinkan pergantian gigi secara cepat dan tepat.

Baca juga: Yudy Widodo, Ex Petinggi Porsche Dan Rolls-Royce Indonesia Meninggal Dunia

Suspensi 911 GT3 R baru dan banyak detail yang telah dimodifikasi, klaimnya memastikan lebih sedikit keausan pada ban belakang dan mengurangi waktu yang dihabiskan untuk ubahan set-up. Contohnya roda belakang telah bergerak sedikit lebih jauh ke belakang, memperpanjang jarak sumbu roda dari 2.459 menjadi 2.507 milimeter.

Selain kaliper rem balap monoblok aluminium, rem cakram pada 911 GT3 R baru kini juga dipasok oleh perusahaan AP Racing.

Hampir semua komponen bodi terbuat dari karbon ringan, termasuk tutup depan dan belakang, pintu, panel samping, sayap belakang dan atap. Lengkungan roda terbuat dari serat aramid.