POPULAR STORIES

Profil - Ducati Scrambler Cafe Racer

Profil - Ducati Scrambler Cafe Racer Scrambler Ducati cafe Racer (KO/Edo)

KabarOto.com - Ducati Indonesia, yang kini berada di bawah naungan PT Cakra Motor Sports (CMS) sebagai agen pemegang merek (APM), baru saja meluncurkan model terbaru dari salah satu varian andalannya, Ducati Scrambler.

Bukan hanya satu, namun Ducati melepas empat model anyar sekaligus Scrambler terbaru. Yakni Icon sebagai model basic, Dessert Sled, Cafe Racer, dan terakhir Full Throttle.

Sesuai namanya, keempat model baru tersebut memiliki tampilan yang berbeda-beda. Ducati mengatakan, bahwa perbedaan gaya masing-masing model tersebut bertujuan, agar calon konsumen dapat memilih gaya yang tepat sesuai dengan pribadinya.

Saat ini KabarOto akan membahas model Cafe Racer. Karena menurut kami, model ini paling eye catching dan unik, dibanding model lainnya. Tampilannya menyiratkan karakter sepeda motor balap era lawas yang sangat kuat.

Baca juga: Baru Meluncur, Ducati Indonesia Berikan Harga Khusus Buat Scrambler

Desain

Hal itu terlihat dari penggunaan setang jepit yang rendah, serta penyematan fairing mungil yang melingkari lampu utama. Meski terlihat sederhana, nyatanya fairing kecil berbahan aluminium ini, mampu membuat tampilan sepeda motor produksi Thailand tersebut makin menarik.

Lampu utama Scrambler Cafe Racer terlihat lebih modern, karena sudah dilengkapi dengan teknologi daytime running light (DRL) LED. Di bawahnya, terdapat sepatbor kecil berbahan aluminium, dengan 3 garis strip berlogo Ducati.

Fairing kecil ciri khas Cafe Racer

Pabrikan asal Italia tersebut mengatakan, bahwa dengan corak baru, Scrambler bergaya Cafe Racer ini terinspirasi dari Desmo legendaris Ducati 125GP.

Tak mengherankan memang, bila wujudnya benar-benar mengesankan sosok sepeda motor balap era 1960-an. Apalagi ditambah warna Silver Ice Matt di sekujur tubuhnya.

Kesan motor balap klasik makin kuat berkat adanya side cover panel di bawah jok, dengan nomor start 54. Penggunaan nomor ini menurut Ducati, merupakan sebagai bentuk penghargaan kepada pembalap asal Italia Bruno Spiaggiari.