POPULAR STORIES

Puluhan Kendaraan Listrik Tampil Di Indonesia Electric Motor Show 2021

Puluhan Kendaraan Listrik Tampil di Indonesia Electric Motor Show 2021

KabarOto.com - Pemerintah Indonesia terus mengembangkan kendaraan listrik. Meski penjualannya masih jauh di bawah konvensional, namun trend masyarakat yang membeli kendaraan ramah lingkungan ini terus meningkat.

Beberapa kendala yang dihadapi saat ini adalah harga baterai, dukungan purna jual, dan ketersediaan infrastruktur masih menjadi kekhawatiran calon pengguna kendaraan listrik.

Baca Juga: Kunjungi GIIAS 2021, Jokowi Kagum Dengan Mobil Produksi Lokal Dan Listrik

Kepala BRIN, Laksana Tri Handoko saat pembukaan Indonesia Electric Motor Show (IEMS), Rabu (24/11), mengatakan, kegiatan riset dan inovasi pada kendaraan listrik dapat menjadi titik penting menyiapkan industri dalam negeri, mendukung era kendaraan listrik di Indonesia.

"Regulasi serta insentif juga harus disinergikan, komitmen pemerintah terlihat dengan target menghentikan penjualan kendaraan konvensional pada 2040 untuk roda dua, dan roda empat tahun 2050,” terangnya, Kamis (24/11/2021).

Kepala Staf Presiden Moeldoko, membuka IEMS 2021

IEMS 2021 menjadi salah satu bentuk dukungan BRIN bersama pemerintah dan produsen kendaraan listrik dan komponen pendukungnya, untuk memacu inovasi dan perkembangan kendaraan listrik di Indonesia.

Dia berharap, kegiatan ini dari seluruh pihak yang terlibat dalam kendaraan ramah lingkungan, seperti regulator, produsen, asosiasi, serta badan riset dan perguruan tinggi dapat menangkap pasar yang sangat potensial. Didukung juga dengan industri dalam negeri, dalam mewujudkan Indonesia Net Zero Emission 2060.

Berbeda dengan IEMS 2019, event ini beradaptasi dan berinovasi menyesuaikan dengan kondisi Pandemik Covid-19. Memanfaatkan teknologi digital berbasis internet. IEMS 2021 diadakan dengan Konsep Hybrid Exhibition dan Hybrid Seminar. Kegiatan ini juga diisi dengan Talk Show serta beberapa kegiatan lain diantaranya presentasi produk dan Test Drive Kendaraan Listrik.

Puluhan merek kedaraan listrik yang tampil di event ini Mitsubishi, Hyundai, Wuling, Toyota, Gesits, Astra Honda Motor, dan Gerobak Listrik. beberapa mobil listrik karya mahasiwa juga ditampilkan.

Pameran yang berlangsung kedua kalinya ini didukung oleh Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi.

Baca Juga: Presiden Jokowi Intip Mobil Listrik MG 5 EV

Selain itu juga Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral, Kementerian Perhubungan, Kementerian Perindustrian, Dewan Energi Nasional; PT PLN (Persero), PT Pertamina (Persero), PT LEN Industri (Persero), PT. Wijaya Karya Industri Manufaktur (WIMA) serta melibatkan sejumlah produsen kendaraan listrik, Perguruan Tinggi serta Komunitas pegiat kendaraan listrik.