POPULAR STORIES

Resmi, Tiga Motor Listrik United E-Motor Dapat Subsidi Rp7 Juta

Resmi, Tiga Motor Listrik United E-Motor Dapat Subsidi Rp7 Juta Motor listrik yang dipasarkan United E-Motor (Foto: Kabaroto)

KabarOto.com - United E-Motor resmi mendapatakan subsidi motor listrik senilai Rp 7 juta. Bahkan, tingkat komponen dalam negeri (TKDN) diklaim paling tinggi.

Sebagai informasi, syarat minimal TKDN untuk mendapatkan subsidi motor listrik ialah 40 persen. Adapun, TKDN United E-Motor telah keluar pada 17 Maret 2023 untuk tiga tipe motor listrik.

Direktur PT Terang Dunia Internusa Andrew Mulyadi mengatakan, pencapaian tersebut sangat berarti bagi pengembangan United E-Motor ke depan.

Baca Juga: United E-Motor Tambah Modal Rp124 Miliar, Produksi Motor Listriknya Sanggup 500.000 Unit Per Tahun

Peluncuran United TX1800 dan TX3000

“Proses yang cukup panjang telah dilalui dan mampu membuahkan hasil signifikan. Fasilitas welding dan painting pada proses manufaktur yang ada turut memberi kontribusi dalam peningkatan TKDN tersebut,” ujar Andrew.

Kepastian ini, sudah tercantum di halaman resmi website TKDN Kementerian Perindustrian atas nama PT Terang Dunia Internusa selaku agen pemegang merek United E-Motor.

Adapun ketiga tipe produk tersebut adalah T1800 (nilai 56,89 %), TX1800 (nilai 57,02 %) dan TX3000 (nilai 57,19 %). Dengan begitu, United E-Motor mengklaim sebagai pemegang nilai TKDN tertinggi di kategori kendaraan bermotor listrik roda dua saat ini.

Baca Juga: Meluncur Di IIMS 2023, Skutik Listrik United MX-1200 Dibanderol Rp14,8 Juta

Andrew optimistis, nilai TKDN yang tinggi menjadi jaminan bahwa United E Motor merupakan brand motor listrik terpercaya di Indonesia. Sehingga mampu menghadirkan kendaraan listrik berkualitas, dan berkomitmen untuk menghadirkan layanan after sales service terjamin dan berkelanjutan.

“Peningkatan TKDN ini menjadi sebuah keunggulan bagi kami sebagai produsen. Tidak hanya untuk memenuhi kebutuhan masyarakat umum, namun sebagai penyedia motor listrik untuk kebutuhan di pemerintahan maupun korporasi lainnya. Kami juga sudah terdaftar di E-Katalog LKPP,” tutup Andrew.