POPULAR STORIES

Suzuki Carry Pikap Dibekali Dengan APAR, Ini Fungsinya

Suzuki Carry Pikap Dibekali dengan APAR, Ini Fungsinya Apar di Suzuki Carry Pikap ada di bawah glove box

KabarOto.com - New Suzuki Carry Pikap baru saja diperkenalkan pada awal tahun 2021. Sejumlah pembaruan diberikan oleh Suzuki, salah satunya kapasitas angkut yang diklaim lebih besar dari model sebelumnya. Selain itu, tampilannya juga lebih terlihat kokoh, menandakan bahwa mobil tersebut kuat untuk digunakan sebagai kendaraan komersial pengangkut barang.

Selain desain, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) juga menyematkan Alat Pemadam Api Ringan (APAR). Alat ini merupakan upaya Suzuki mendukung pemerintah, dalam hal ini Dirjen Perhubungan Darat, untuk memastikan faktor keamanan di dalam kendaraan.

Baca Juga: Suzuki Klaim Perawatan New Carry Pikap Lebih Murah Dari Kompetitor

APAR dengan berat 2 kg untuk Carry Pikap ini letaknya berada di bawah glove box. “New Carry Pikap dan setiap unit mobil kami dengan VIN 2021 akan dibekali dengan dengan APAR," terang Head of 4W Product Development, Yulius Purwanto.

Alat ini menurutnya, salah satu upaya menekan angka kasus mobil terbakar.

APAR yang digunakan sudah berlisensi SNI, berisi dry chemical powder, fungsinya menutup permukaan kebakaran atau api dari kontak dengan oksigen, sehingga api bisa dipadamkan dengan cepat. Penggunaan Dry chemical powder juga tidak menimbulkan dampak terhadap sistem kelistrikan di sekitarnya.

Model yang digunakan pada New Carry Pikap bisa digunakan untuk mengatasi beberapa tipe kebakaran, yaitu yang berasal dari benda padat non logam seperti kertas, kain, plastik, dan kayu.

Selain itu untuk kebakaran yang disebabkan benda gas/uap/cairan seperti metana, amoniak, dan solar. Dan, yang terakhir kebakaran yang disebabkan arus listrik.

Baca Juga: Kurang Peminat, Suzuki Carry Untuk Angkutan Umum Tak Lagi Diproduksi

Donny Saputra, 4W Marketing Director PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) mengatakan, APAR yang ada di kabin bukan hanya di New Carry Pikap, tapi untuk semua mobil produksi Suzuki tahun 2021.

Mobil-mobil tersebut di antaranya Suzuki S-Cross, Jimny, Karimun Wagon R, New Baleno, New Ignis, APV, All New Ertiga dan XL7. Letak APAR pun pada setiap mobil Suzuki berbeda-beda, namun Donny menyatakan tidak akan menggangu kenyamanan penumpang.