POPULAR STORIES

Tak Hanya Kendaraan, Hyundai Ingin Hidrogen Diperluas Untuk Kebutuhan Manusia Lainnya

Tak Hanya Kendaraan, Hyundai Ingin Hidrogen Diperluas untuk Kebutuhan Manusia Lainnya Hyundai

KabarOto.com - Selain Kendaraan, visi Hyundai Motor Group adalah bahwa pada tahun 2040 energi hidrogen juga akan diterapkan ke area industri dan sektor yang lebih luas.

HMG membagikan rencananya untuk secara proaktif menanggapi perubahan iklim melalui solusi hidrogen, dimulai dari sektor kendaraan komersial yang mengeluarkan CO2 dalam jumlah yang lebih besar dan membutuhkan jarak tempuh yang lebih jauh dibandingkan dengan sektor kendaraan penumpang.

Sebagai hasil dari temuan tersebut, HMG akan meluncurkan kendaraan komersial baru seperti bus dan truk bermuatan besar dengan sumber tenaga penggerak sel bahan bakar dan listrik untuk pasar global. Pada 2028, HMG berharap dapat menjadi produsen mobil global pertama yang menerapkan sistem sel bahan bakarnya ke semua model kendaraan komersial.

Baca juga: Hyundai Indonesia Resmikan City Store Pondok Indah

HMG saat ini telah mulai memproduksi XCIENT Fuel Cell dengan versi yang telah disempurnakan, sehingga menjadikannya sebagai truk bermuatan besar dengan sel bahan bakar pertama yang diproduksi secara massal di dunia.

HMG juga mengembangkan XCIENT Fuel Cell berbasis traktor yang akan dirilis pada 2023. Selama pagelaran Hydrogen Wave, HMG juga meluncurkan konsep 'Trailer Drone', sistem transportasi kontainer bertenaga hidrogen yang mampu beroperasi sepenuhnya secara otonom, dengan dua konfigurasi e-Bogie.

Melalui pengembangan kendaraan komersial hidrogen, HMG akan menerapkan transisi menyeluruh atas sistem transportasi umum dan logistik di Korea menuju solusi berbasis hidrogen dengan tujuan untuk menetapkan standar bagi dunia.

Selain itu, HMG akan sepenuhnya menghidupkan kembali pasar kendaraan komersial global termasuk Eropa yang saat ini terdiri dari 400 ribu unit baru per tahun, melalui teknologi sel bahan bakar canggih generasi selanjutnya.

HMG akan mengembangkan sel bahan bakar PBV (Purpose Built Vehicle) berdimensi 5 hingga 7 meter untuk menargetkan pasar kendaraan komersial ringan global yang diproyeksikan mencapai tujuh juta unit penjualan per tahun pada 2030.

Baca juga: Strategi Dan Konsep Baru Hyundai Gowa Tahun 2021

Sistem sel bahan bakar tidak hanya digunakan secara komersial untuk kendaraan seperti SUV NEXO, Electric City Bus dan truk XCIENT Fuel Cell, tetapi juga berpotensi diterapkan untuk kebutuhan lainnya pada tahun 2040, termasuk kendaraan berperforma tinggi, mobilitas udara perkotaan, robot, pesawat, dan kapal berukuran besar.

Sebagai hasil dari kemampuan tersebut, HMG akan memperluas cakupan sistem dan teknologi sel bahan bakar ke semua bidang sektor energi, termasuk penyediaan listrik dan pemanas untuk bangunan, sumber energi perkotaan dan pembangkit listrik.