POPULAR STORIES

Toyota Hilux Mako, Hiu Darat Pelahap Jalur Off-road

Toyota Hilux Mako, Hiu Darat Pelahap Jalur Off-road

KabarOto.com – Toyota baru saja memperkenalkan double cabin andalan mereka Hilux dengan beberapa ubahan agar lebih tampil sporty dan bergaya off-road. Toyota Hilux Mako begitulah namanya, Mako diambil dari nama ikan hiu sirip pendek tercepat di antara lainnya loh.

Mobil ini dibuat khusus oleh Toyota Selandia Baru, dan produksinya terbatas 250 unit. Melalui ubahan eksterior dari sektor bumper depan lebih begaya off-road, dilengkapi skid plate underguard bagian bawah. Lalu sekelilingnya disematkan pula fender flare agar tampak lebih kekar, ditambah pemanis seperti livery Mako di sisi kabin, dan aksesori footstep berlogo “Mako”.

Baca Juga : Mercedes-Benz Jalin Kerjasama Dengan Video Game

Soal kaki-kaki, standarnya sudah menggunakan pelek model Rhino Wheels ukuran 18 inci dibalur warna hitam doff agar menimbulkan kesan agresif. Menggaruk tanah, andalkan ban All Terrain dari Maxxis Rszr ukuran 265/60 R18, siap deh diajak off-road ke medan apapun.

Suspensinya tidak lupa di-upgrade dengan lift kit lansiran Old Man Emu dari ARB sehingga bagian depan naik sekitar 40 mm, sementara bagian belakang naik 50 mm menjadikannya lebih tinggi dari versi Rugged X.

Mengintip bagian dalam, masih sama seperti interior Hilux pada umumnya, dengan balutan bahan kulit warna hitam sporty. Asyiknya jok sudah menggunakan model bucket seat ala mobil balap hias bordiran logo “Mako”.

Baca Juga : Pecinta Mercedes AMG Dan Anak Kecil, Wajib Punya Kereta Bayi Ini

Nantinya Hilux Mako akan menggunakan mesin andalan 1GD berkapasitas 2.8 liter turbo diesel yang memproduksi tenaga maksimal 201 dk dan torsi 500 Nm.

Banderol Toyota New Zealand untuk Hilux Mako ini berkisar US$74.000 atau setara Rp785 jutaan.