POPULAR STORIES

Volvo B13R: Sasis Paling Nyaman Buat Bus UHD Dan DD?

Volvo B13R: Sasis Paling Nyaman Buat Bus UHD dan DD? Sasis Volvo diklaim memiliki performa yang baik dan mumpuni. (Foto: Volvo)

KabarOto.com - Volvo sudah dikenal punya sasis bus dengan performa dapur pacu yang mumpuni serta kinerja sasis yang unggul. Tak heran sejumlah operator bus di Tanah Air juga mengoperasikannya.

Sasis Volvo B11R Dirakit di Indonesia

Saat ini, sasis Volvo B11R dengan standar Euro 5 adalah pilihan yang tersedia untuk pasar Indonesia. Versi terbarunya dirilis tahun 2022 dan mendapatkan sambutan yang positif. Sasis Volvo B11R merupakan produk rakitan lokal, khususnya pada sasis.

Dirakit oleh PT National Assemblers di kawasan Pulo Gadung, Jakarta Timur. Mesinnya berkode D11 kapasitas 10.800 cc dengan formasi 6 silinder inline. Diklaim bisa menghasilkan tenaga sampai 450 tenaga kuda sekaligus ramah lingkungan karena ada modul Selective Catalytic Reduction (SCR) yang pemakaiannya didukung produk penurun emisi gas buang, AdBlue.

Tenaga yang besar itu membuat sasis Volvo B11R banyak dimanfaatkan untuk menopang bodi UHD maupun Double Decker. Ditambah karakter lajunya yang ‘halus’ karena adanya transmisi otomatis I-Shift 2412D yang bisa juga di operasikan dnegan fitur semi otomatis.

Sasis Volvo B13R Merupakan Hasil Pengembangan B11R

Bus dengan potensi GVW 24 ton juga nyaman karena adanya sistem supensi udara yang juga bisa dioperasikan secara elektronis. Pengembangan lanjutan dari sasis B11R adalah B13R, sasis ini banyak ‘diharapkan’ bisa mengaspal di Indonesia.

Baca Juga: Bus Double Decker PO Mtrans Segera Mengaspal, Pakai Layanan Pramugari

volvo bus
Lokasi terdekat dengan Indonesia dimana B13R sudah dioperasikan adalah di Australia

Tentu saja ini merupakan salah satu sasis premium yang banyak dipakai oleh berbagai operator bus di seluruh dunia. Khususnya operator yang ada di Eropa dan Amerika bagian Selatan.

Baca Juga: Volvo Luncurkan Truk Heavy Duty FH Aero

Sasis Volvo B13R punya dua opsi sasis, double-axle dan tri-axle, dengan mesin diesel berkapasitas 12.800 cc.

Sasis ini sebenarnya punya basis desain yang sama dengan sasis B11R, hanya berbeda pada pemilihan kapasitas mesin. Mesin yang dipakai pada sasis B13R berkode D13 yang memenuhi regulasi Euro 5 (D13C) dengan rentang potensi daya 420-500 daya kuda dan Euro 6 (D13K) yang punya rentang daya 380-500 daya kuda.

Baca Juga: Mengenal 4 Sasis Bus Premium yang Ada di Indonesia Beserta Harganya

Sasis ini punya detail desain yang unik, air intake ada di sebelah kanan. Sejak rilis perdana tahun 2009, bodi yang direkomendasikan adalah seri 9700 dan 9900 sebagai bodi buatan internal Volvo. Referensi dasar ini juga menjadi rujukan bagi pemakaian bodi lainnya.

Volvo buses UK
Dikenal sebagai sasis bus yang punya ketangguhan untuk jarak tempuh jauh

Untuk kawasan Asia Pasifik, operator bus yang sudah memakai sasis B13R adalah sejumlah perusahaan transportasi yang ada di Australia.

Jika sasis Volvo B11R punya berlabel harga sekitar Rp1,8 miliar, belum tahu bagaimana dengan label harga Sasis Volvo B13R kalau mau masuk pasar bus Indonesia. Itupun jika memang sudah tersedia bahan bakar yang sesuai dengan mesinnya.

Baca Juga: Profil Sasis Bus Generasi Baru Scania K450CB 6×2