POPULAR STORIES

WD-40 Hadirkan Kemasan Praktis, Ada Edukasi Produk Di IIMS 2024

WD-40 Hadirkan Kemasan Praktis, Ada Edukasi Produk di IIMS 2024 WD-40 hadirkan varian anyar di IIMS 2024. (Foto: Deddy/KabarOto)

KabarOto.com - Jika kalian mendengar nama WD-40 pasti familiar dengan cairan serbaguna yang biasa digunakan berbagai hal, misalnya melumasi engsel, membersihkan karat, bahkan untuk poles baret pada mobil.

WD-40 Pamerkan Sprays 2 Ways

WD-40 Sprays 2 Ways IIMS 2024
WD-40 varian Sprays 2 Ways. (Foto: Deddy/KabarOto)

Di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024, WD-40 kenalkan kemasan Sprays 2 Ways, di mana kemasan ini tidak perlu lagi copot pasang sedotan jika kalian mau semprot cairan ini di celah kecil. Cukup naik turunkan bagian semprotan sesuai kebutuhan, mau semprotan menyebar atau fokus.

Baca Juga: Tips Penting Merawat Kendaraan Pasca Banjir Dengan WD-40 Multi-Use Product

WD-40 Peragakan Keunggulannya

WD-40 IIMS 2024
Cairan WD-40 tidak merusak bahan yang terkena semprotan. (Foto: Deddy/KabarOto)

Lalu WD-40 memberikan edukasi kalau cairan WD-40 lebih aman ketimbang produk serupa. Cairan WD-40 tidak merusak styrofoam, namun jika disemprot cairan serupa dengan mereka lain akan membuat styrofoam meleleh, bayangkan jika terjadi di kulit kalian.

Baca Juga: WD-40 Indonesia Ikut Dukung MotoGP Indonesia 2023

Bahkan cairan WD-40 didemonstrasikan disemprot ke busi menyala, tidak menimbulkan api. Namun saat merek lain disemprot ke busi, api langsung menyala besar.

Varian WD-40 yang Lain

WD-40 Specialist IIMS 2024
WD-40 varian Specialist Machine And Engine Degreaser. (Foto: Deddy/KabarOto)

Selain itu ada dua varian lain yakni Specialist, diantaranya WD-40 Contact Cleaner fast drying atau cepat kering, cocok untuk membersihkan bagian kelistrikan, misal mobil bisa bersihkan terminal aki, komponen ECU dan lainnya.

Baca Juga: Ramaikan MotoGP Mandalika 2023, Ini Keunggulan WD-40 Dan Vici

Serta ada juga WD-40 Engine and Machine Degreaser. Gunanya lebih ke bagian pembersihan mesin, misalnya mesin sangat kotor banyak endapan oli, gemuk dan lainnya, bisa lebih mudah bersihkannya menggunakan cairan ini.

Harga WD-40 Tiap Varian

Soal harga WD-40 277 ml dibanderol Rp 80 ribuan, lalu Specialist Contact Cleaner 360 ml Rp 85 ribuan, serta Engine and Machine Degreaser 450 ml Rp 100 ribuan.