POPULAR STORIES

Wih, Parjo Red Carpet BSD 2018 Bisa Gonta-Ganti Display Mobil

Wih, Parjo Red Carpet BSD 2018 Bisa Gonta-Ganti Display Mobil Buat Sobat Kabaroto yang belum lihat kloter kedua yang diisi mobil klasik retro, buruan sambangi Hall Parjo Red Carpet 2018 (Foto: Kipli)

KabarOto.com - Biasanya, jika kita datang ke pameran mobil yang berlangsung dalam kurun waktu beberapa hari, pemandangannya akan 'itu-itu' saja. Posisi mobil tak berubah, tetap di tempat dari awal acara dibuka hingga berakhir. Namun hal itu tidak ditemukan di acara Parjo Red Carpet 2018, ICE, BSD City, Tangerang.

Mobil-mobil yang di display pada tanggal 27 September 2018 tepat saat pembukaan Event Pekan Raya Indonesia 2018 dan Parjo Red Carpet 2018, tiba-tiba berubah pada pagi hari tanggal 1 Oktober 2018.

"Sebenarnya ini menyiasati tempat dan komunitasnya saja, berhubung animo partisipan sangat tinggi, jadi gue bagi menjadi 2 kloter," ujar Agus Gusno selaku Founder Parjo.

Baca Juga: Gratis Parkir & Tiket Masuk, Afternoon Riding To Parjo BSD Diikuti Selebgram

Pria yang akrab dipanggil Gusno ini sengaja memisahkan kloter berdasarkan jenis mobil, "Yang display modifikasi stance, modern dan ekstrem, gue pajang di kloter pertama, sisanya sampai Pekan Raya Indonesia 2018 selesai yang dipajang mobil-mobil klasik retro," ujarnya.

Untuk publikasi dan info pada publik, Gusno terus terang hanya mengandalkan sosial media saja, "Sisanya paling mengandalkan teman-teman media sama orang yang antusias di otomotif dan share kegiatan di sini saja," pungkasnya.

Mantan jurnalis ini juga bilang, kalau untuk display motor, sebanyak 30-an builder dan 90-an motor sudah memadai di lokasi ini. "Untuk mobil, yang klasik retro hanya display saja, tapi kalau yang modern itu ada jurinya sendiri dan memang untuk ajang kontes," ujarnya.

Nah, buat Sobat KabarOto yang belum lihat kloter kedua yang diisi mobil klasik retro, buruan sambangi Hall Parjo Red Carpet 2018 sebelum tanggal 7 Oktober 2018, ya!