POPULAR STORIES

Wujud Wuling Alvez Terungkap, Calon Pesaing Honda HR-V

Wujud Wuling Alvez Terungkap, Calon Pesaing Honda HR-V Wuling Xingchi/Alvez (Foto: Wuling)

KabarOto.com - Wuling Alvez digadang-gadang akan dipasarkan di Indonesia, setelah kepergok tengah melakukan pengujian di Indonesia beberapa waktu lalu.

Tidak lama berselang, pabrikan asal Tiongkok ini merilis foto resmi dari Wuling Xingchi yang akan dipasarkan mulai kuartal keempat tahun 2022. Kabarnya, model ini akan dipasarkan di Indonesia dengan nama Wuling Alvez, setelah namanya tercatat di database Kemenkumham.

Sebagai informasi, Wuling Xingchi ditujukan untuk konsumen muda yang membutuhkan SUV berukuran compact. Nantinya, model ini akan mengisi segmen di bawah Xingchen.

Pelek dilengkapi kaliper rem warna merah

Baca juga: Wuling Hongguang Mini EV Convertible Makin Mewah, Tapi Tetap Murah

Dari foto-foto resminya, Wuling Xingchi akan menjadi model keempat yang menggunakan emblem Silver Label dan memiliki desain sporti. Khusus untuk tipe flagship, terlihat pada bagian gril dengan motif menyerupai sayap terbang, logo Wuling "W" dan emblem "S".

Bumper juga disematkan skid plate dengan lampu utama berteknologi LED. Dari samping, Wuling Xingchi mengusung desain floating roof melalui pilar C warna hitam.

Desain knalpot ganda

Wuling Xingchi menggunakan pelek alloy berdesain sporti, dilengkapi kaliper rem warna merah. Bagian belakangnya, terdapat dua lubang knalpot serta diffuser besar yang memperkuat aura sporti.

Dimensi mobil ini memiliki panjang 4.365 mm, lebar 1.750 mm, tinggi 1.610-1.640 mm, sumbu roda 2.550 mm, dan ground clearance setinggi 165-175 mm.

Baca juga: Nama Wuling Almaz Hybrid Sudah Terdaftar Di Dokumen PDKI!

Meskipun masih terbatas untuk gambar interiornya, namun Wuling Xingchi diprediksi memiliki desain yang mirip dengan SUV Xingchen. Di mana, dalam foto resminya terlihat tuas transmisi sepertinya berjenis CVT, pengaturan AC digital, rem parkir elektrik, dan jok depan semi-bucket.

Transmisi CVT

Soal performa, meskipun belum ada spesifikasi resminya, Wuling Xingchi dikabarkan akan dibekali mesin 4 silinder DOHC berkapasitas 1.500 cc turbo bertenga 147 dk dan torsi 250 Nm, Mesin ini dipadukan transmisi CVT atau manual 6 percepatan.

Versi Indonesia, Wuling Alvez yang dikabarkan meluncur pada akhir 2022 atau akhir 2023, akan bersaing dengan Honda HR-V, Hyundai Creta, MG ZS, Nissan Kicks dan Suzuku SX4 S-Cross.