POPULAR STORIES

Pertamina Pastikan Stok BBM Aman Selama Lebaran, Ini Strateginya

Pertamina Pastikan Stok BBM Aman Selama Lebaran, Ini Strateginya PT Pertamina memprediksi selama periode 15 hari sebelum dan sesudah Lebaran (6 Juli), permintaan Premium akan melonjak 15 persen. (Foto: KabarOto/Bimo Hariyadi)

PT. Pertamina mempersiapkan strategi khusus sampai ke lapangan untuk mengantisipasi lonjakan penggunaan BBM premium dan solar. Level stok sampai lebaran masih aman. Pasokan untuk Premium mencapai 17 hari sedangkan Solar 28 hari. Bagaimanakah strategi PT Pertamina ini di mudik lebaran?

“Level stok sampai lebaran, sangat aman. Bahkan sampai hari ini Premium posisinya sampai 19 hari. Bergerak terus tapi rata-rata nantinya 17 hari,” jelas Muhammad Iskandar, Senior Vice President Fuel Marketing, and Distribution PT Pertamina.

PT Pertamina memprediksi selama periode 15 hari sebelum dan sesudah Lebaran (6 Juli), permintaan Premium akan melonjak 15 persen. rata-rata pemakaian per hari mencapai 71.906 kilo liter, pada masa tersebut diperkirakan melonjak sampai 82.496 kilo liter.

Ia mengatakan, Pertamina semakin bisa memprediksi angka kenaikan BBM. Sementara Pertamax juga akan mengalami peningkatan, bahkan lebih tinggi dari Premium. Pemakaian Pertamax diperkirakan akan naik sampai 17 persen, atau dari 10.132 kilo liter menjadi 11.847 kilo liter per hari.

"Dari hasil data dari tahun ke tahun, Pertamax meningkat drastis pada H-3 atau H-4 sebesar lebih dari 80 persen. Jumlah itu lebih tinggi dari Premium," paparnya.

Sementara itu pemakaian Solar diperkirakan menurun hingga 12 persen, penurunannya mnurut Iskandar jika normal 35.173 kilo liter menjadi 31.118 liter pada lebaran.

Baca Juga: