POPULAR STORIES

1,2 Juta Pemudik Meninggalkan Jakarta, Arah Timur Paling Banyak

1,2 Juta Pemudik Meninggalkan Jakarta, Arah Timur Paling Banyak (Foto: Jasa Marga)

KabarOto.com - Untuk merayakan hari Lebaran bersama keluarga, masyarakat berbondong-bondong menuju kampung halaman nih Sob. Bahkan, walaupun hanya tersisa satu hari, yaitu di H-1 Hari Raya Idul Fitri kemarin ternyata tidak membuat masyarakat untuk mengurungkan niat mudik loh.

Karena PT Jasa Marga Persero mencatat sudah 1.216.859 kendaraan meninggalkan Jakarta menuju berbagai daerah. Nominal ini terhitung sejak H-7 sampai dengan H-1 Lebaran, yaitu 29 Mei - 4 Juni.

Baca Juga: Mau Ganti Ban Sendiri? Begini Cara Gunakan Dongkrak

Dibandingkan dengan lalu lintas harian rata-rata (LHR) angka ini menunjukan kenaikan sebesar 26% loh. Nah, dengan jumlah tersebut maka sudah memenuhi 94% dari prediksi volume lalu lintas yang akan meninggalkan Jakarta, sejak H-7.

Sehingga, masih ada 6% atau sekitar 79 ribu kendaraan dari prediksi jumlah kendaraan yang akan meninggalkan Jakarta ke arah Timur 57%, Barat 25%, dan Selatan 18%.

Untuk pemudik ke arah Timur merupakan pemudik yang melewati dua Gerbang Tol (GT) pengganti GT Cikarang Utama, yaitu GT Cikampek Utama dan GT Kalihurip.

Angka pemudik ke arah ini tercatat meningkat dengan signifikan loh. Total kendaraan yang menuju arah Timur adalah sebanyak 691.569 kendaraan, naik sebesar 79,05% dari LHR normal 386.240 kendaraan.

Baca Juga: Permintaan BBM Meningkat Di Jawa Timur, Pertamina Antisipasi Arus Balik

Jumlah ini baru memenuhi realisasi 95% dari total prediksi Jasa Marga untuk lalu lintas mudik yang menuju ke arah Timur. Jadi masih ada sekitar 33.320 kendaraan tersisa dari prediksi yang akan menuji arah Timur.

Sedangkan pemudik ke arah Barat yang melalui GT Cikupa Jalan Tol Merak-Tangerang malah menurun nih Sob, yaitu sebesar 308.311 kendaraan. Angka ini turun sebesar 16% dari LHR normal 366.780 kendaraan.

Untuk jumlah kendaraan meninggalkan Jakarta menuju arah Selatan/Lokal via GT Ciawi Jalan Tol Jagorawi, terbilang cukup meningkat. Selama lima hari kemarin tercatat sebesar 216.979 kendaraan, angka ini naik sebesar 3,3% kendaraan dari LHR normal 210.046 kendaraan.

Baca Juga: Hasil Rakor, Ada 6 Poin Penting Untuk Arus Balik Nih Sob!

Selamat mudik dan berkumpul dengan keluarga, selalu jaga kondisi selama perjalanan. Baik kondisi kendaraan maupun fisik. Jangan lupanuntuk memastikan kecukupan saldo uang elektronik.