POPULAR STORIES

4 Produk Anyar Bosch, Agar Mobil Tetap Prima Saat PSBB

4 Produk Anyar Bosch, Agar Mobil Tetap Prima Saat PSBB Wiper Bosch Aerotwin (Bosch)

KabarOto.com - Mencegah penyebaran virus Corona (Covid-19), pemerintah menerapkan kebijakan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di beberapa daerah, sehingga menyebabkan aktivitas masyarakat termasuk tentunya sobat KabarOto menjadi terbatas.

Kendaraan pribadi yang tadinya digunakan, untuk menunjang aktivitas di luar rumah pun menjadi lebih jarang digunakan.

Baca Juga: Mercedes-Benz Vision EQS Concept, Sedan Listrik Mewah Masa Depan

Meski begitu, kendaraan khususnya mobil tetap harus dijaga performanya, agar dapat segera dioperasikan tanpa kendala dalam situasi darurat.

Supaya mobil sobat KabarOto tetap prima, Bosch, melalui divisi Automotive Aftermarket, memperkenalkan rangkaian produk baru, untuk membantu kinerja mobil tetap mumpuni di tengah meluasnya Covid-19.

"Kami mendukung itu, dengan menghadirkan solusi otomotif unggulan bagi pengguna mobil di Indonesia, yang membutuhkan pengalaman berkendara berkualitas," ujar Agung Sinulingga, National Sales Manager Bosch Automotive Afermarket Division, Bosch di Indonesia.

Filter untuk kabin

Lebih lanjut ia mengatakan, setidaknya ada 4 produk anyar yang dibawa Bosch, yakni Cabin Filter +, aki Hightec Silver AMS dan SM Mega Power, dan Aerotwin Plus Wiper Blade.

Produk Bosch Cabin Filter +, berguna untuk udara dalam mobil yang lebih bersih. Saringan udara yang dipasang di kabin kendaraan ini, berfungsi melindungi penumpang dari debu halus (hingga 99% dari PM2,5 μm) sekaligus memfilter bau tak sedap dan gas berbahaya.

"Manfaat dari sisi kesehatan, produk ini juga diperkuat fitur filter+ untuk menetralisir alergan dan bakteri, sehingga mutu udara yang tersikulasi di dalam mobil pun lebih baik," jelas Agus.

Produk selanjutnya ada Bosch Hightec Silver AMS, yang mampu memonitor kondisi kendaraan secara teratur, untuk menjamin pengisian daya kendaraan berlangsung optimal, juga mengatur alternator dan supply aki, agar beban kerja mesin tidak berlebih, sehingga memungkinkan penghematan bahan bakar.

Dua jenis aki baru

"Dengan frekuensi penggunaan mobil jauh yang berkurang daripada biasanya, aki ini menawarkan kapasitas cadangan daya yang unggul sehingga dapat terus bekerja meskipun tidak terjadi pengisian. Sementara, teknologi Silver memberikan ketahanan lebih baik terhadap korosi dan panas," jelas Agus.

Ia menambahkan, produk baru lainnya adalah Bosch SM Mega Power, yang mampu memberikan tenaga optimal untuk kenyamanan sistem kelistrikan kendaraan.

Aki ini, juga telah memiliki wadah termoplastik, serta jaringan khusus pada plat positif untuk mencegah tumpahnya bahan aktif. "Dengan keunggulan bebas perawatan 100%, memudahkan pengendara dalam memelihara kendaraan," tutur Agus.

Baca Juga: Service Motor Honda Bisa Di Rumah, Ikuti Cara Ini Mekanik Akan Datang

Terakhir, ada Bosch Aerotwin Plus Wiper Blade khusus untuk mobil Eropa. Produk ini diklaim dapat menghasilkan sapuan pada kaca yang lebih jernih serta senyap.

"Bosch Aerotwin Plus Wiper Blade juga dilengkapi 4 adapters yang cocok dengan lebih dari 90 persen kendaraan Eropa di pasaran. Lalu dilengkapi teknologi Power Protection Plus untuk lapisan karet wiper sehingga lebih tahan lama," pungkas Agus.