POPULAR STORIES

8 Pikap Dengan Bak Kargo Terluas, Pabrikan Indonesia Di Urutan Pertama

8 Pikap Dengan Bak Kargo Terluas, Pabrikan Indonesia di Urutan Pertama Isuzu Traga (Foto: KabarOto)

KabarOto.com - Memiliki kelebihan kargo bak terbuka pada bagian belakang, merupakan faktor utama kendaraan pikap yang menjadi pilihan favorit para pelaku usaha, sebagai kebutuhan armada operasional pada setiap bisnisnya.

Dikenal dengan fungsionalitasnya, pikap mampu dimanfaatkan mengangkut berbagai macam muatan secara leluasa, seperti mengangkut air galon dan tabung gas dalam jumlah banyak.

Baca Juga: 6 Rekomendasi Pikap Harga Di Bawah Rp200 Juta

Bahkan, mobil niaga ringan ini juga sering dimodifikasi sedemikian rupa sebagai kendaraan-kendaraan khusus, seperti toko berjalan hingga food truk seperti yang sering digunakan oleh pengusaha ‘tahu bulat’.

Untuk itulah, ukuran atau dimensi bak kargo pada setiap mobil pikap menjadi salah satu acuan bagi para pengusaha. Untuk itu, kami sajikan deretan pikap dengan bak kargo terluas yang hadir dipasar kendaraan komersial Indonesia.

1. Esemka Bima 1.3

Model pikap pertama yang memiliki bak kargo terluas datang dari produsen kendaraan dalam negeri, yaitu PT Solo Manufaktur Kreasi (SMK) atau yang akrab dikenal dengan sebutan Esemka.

Esemka Bima 1.3, pikap ini memiliki dimensi bak kargo dengan panjang 2.970 mm, lebar 1.740 mm dan tinggi 470 mm dengan kapasitas angkut lebih dari 1.080 kg (1 ton). Bak-nya sendiri sudah dilengkapi dengan fitur bukaan tiga sisi (3-Way).

Esemka Bima 1.3 (Foto: KabarOto)

Soal performa, pikap dipersenjatai mesin 4 silinder DOHC 16-katup berkapasitas 1.298 cc (1.3L) yang mampu menghasilkan tenaga 84,4 dk dan torsi 105 Nm dengan transmisi manual 5-percepatan serta mampu berlari hingga 165 kpj dengan konsumsi BBM sekitar 12 kpl.

Hadir dalam satu pilihan warna yaitu putih, Esemka Bima yang diproduksi di pabriknya di Boyolali, Jawa Tengah ini kini dibanderol dengan harga sekitar mulai dari Rp 130 juta hingga Rp 150 jutaan on the road (OTR) DKI Jakarta.

Baca Juga: Profil Foton ETruckmate, Pikap Listrik Asal Tiongkok Dibanderol Rp370 Juta

2. Isuzu Traga

Isuzu Traga merupakan salah satu pikap yang memiliki popularitas cukup baik di Indonesia. Hingga saat ini, Traga masih menjadi pikap yang memiliki ukuran bak terluas di kelasnya dan mampu mengangkut banyak muatan barang.

Mobil niaga yang sudah diproduksi di Indonesia ini (CKD) memiliki dimensi bak kargo dengan panjang 2.810 mm, lebar 1.620 mm, tinggi 300 mm serta memiliki bukaan kargo 3 arah (3-Way) dan memiliki kapasitas angkut hingga 2.950 kg atau hampir 3 ton.

Isuzu Traga (Foto: IAMI)

Isuzu Traga dibekali dengan mesin diesel 4JA1-CR, 4-silinder segaris, direct injection, turbocharger, Euro4 yang sanggup menghasilkan tenaga sebesar 78 dk di putaran 3.800 rpm dengan torsi puncak mencapai 194 Nm di putaran 1.800-2.400 rpm.

Mesin ini di-support oleh transmisi manual 5-percepatan dengan tingkat rasio gigi akhir di angka 4.777. Isuzu Traga saat ini telah dipasarkan yang dibanderol dengan harga sekitar Rp 248.000.000 on the road (OTR) Jakarta.

3. Wuling Formo Max

Wuling Formo Max merupakan model kendaraan niaga jenis pikap terbaru, meluncur sejak awal tahun 2023 kemarin dengan membawa sejumlah keunggulan, salah satunya dimensi bak kargo yang lapang dikelasnya.

Pikap asal Tiongkok ini memiliki luas dimensi bak kargo dengan panjang 2.695 mm, lebar 1.725 mm da tinggi 390 mm. Pikap ini juga memiliki bukaan bak 3-Way, serta mampu membawa muatan dengan kapasitas angkut hingga 1.000 kg atau 1 ton.

Wuling Formo Max (Foto: KabarOto)

Wuling Formo Max ini dipersenjatai dengan mesin 4-silinder segaris, DOHC berkapasitas 1.485 cc (1.5L) yang diklaim sanggup menghasilkan tenaga maksimal 98 dk diputaran 5.800 rpm dan torsi puncak mencapai 140 Nm di putaran 3.400-4.400.

Mesin yang serupa dengan Wuling Confero itu didukung dengan transmisi manual 5-percepatan dengan rasio gigi akhir mencapai 5.125. Pikap ini telah dipasarkan mulai dari Rp162.000.000 untuk varian Standard dan Rp 170.000.000 untuk varian AC OTR Jakarta.

Baca Juga: Lima Hal Wajib Diperhatikan Pemilik Mobil Pikap!

4. Mitsubishi Colt L300

Selanjutnya, pikap yang memiliki bak kargo lainnya adalah Mitsubishi Colt L300, sudah tidak asing lagi di pasar pikap Indonesia. Selain memiliki kargo muatan yang fungsional, mobil niaga legendaris ini juga terkenal dengan performanya yang tangguh.

L300 yang sudah hadir selama lebih dari 40 tahun ini memiliki luas dimensi bak kargo dengan panjang 2.630 mm, lebar 1.600 mm da tinggi 310 mm yang mampu membawa muatan dengan kapasitas angkut sekitar 2,5 ton hingga 3 ton.

Mitsubishi Colt L300 (Foto: KabarOto)

Pikap legendaris ini dibekali dengan mesin diesel 4N14 4 silinder DOHC, segaris, turbocharger, intercooler berkapasitas 2.268 cc. Mampu menghasilkan tenaga sebesar 97 dk di putaran 3.500 rpm, dengan torsi puncak 200 Nm di putaran 1.000-3.500 rpm.

Mesin tangguh tersebut didukung dengan transmisi manual 5-percepatan dengan tingkat rasio gigi akhir mencapai 5.286. Pikap legendaris Mitsubishi ini kini telah dipasarkan dengah harga sekitar Rp221.650.000 OTR Jakarta.

5. Suzuki Carry

Suzuki Carry yang saat ini menjadi kendaraan pikap terlaris di Indonesia, memiliki ruang bak kargo yang cukup luas. Namun, banyak para pelaku usaha yang memilih pikap ini dengan alasan mesinnya yang terkenal irit bahan bakar.

Salah satu pikap terlaris ini memiliki luas dimensi bak kargo dengan panjang 2.505 mm, lebar 1.745 mm dan tinggi 425 mm dan sudah memiliki fitur bukaan 3-Way yang mampu membawa muatan dengan kapasitas angkut hingga 1.000 kg atau 1 ton.

Suzuki Carry (Foto: SIS)

Suzuki Carry ini dipersenjatai dengan mesin K15B-C, 4-silinder segaris berkapasitas 1.462 cc (1.5L) yang diklaim dapat menghasilkan tenaga sebesar 95 dk diputaran 5.600 rpm dengan torsi puncak mencapai 135 Nm di putaran 4.400 rpm.

Mesin tersebut telah didukung dengan transmisi manual 5-percepatan, dengan tingkat rasio gigi akhir mencapai 4.875. Saat ini, Suzuki Carry telah dipasarkan dengan rentang harga mulai dari Rp163.600.000 hingga Rp172.600.000 OTR Jakarta.

Baca Juga: Punya Kinerja Berat, Ini Tips Perawatan Mobil Pikap

6. DFSK Super Cab

Salah satu merek otomotif asal China lainnya yaitu DFSK juga memiliki kendaraan niaga jenis pikap yang dikenal dengan sebutan DFSK Super Cab yang memiliki ruang kargo yang cukup lapang bagi kebutuhan berbagai aplikasi para pengusaha.

DFSK Super Cab ini memiliki ruang kargo dengan dimensi panjang 2.470 mm, lebar 1.670 mm dan tinggai 340 yang diklaim sanggup menopang banyak dengan kapasitas muatan 1.268 kg untuk varian bensin dan 1.399 kg bagi varian diesel.

DFSK Super Cab (Foto: KabarOto)

Di varian mesin bensinnya, mobil pikap ini telah dibekali dengan mesin berkode DK15 berkapasitas 1.498 cc (1.5L) yang menghasilkan tenaga 100 dk di putaran 5.600 rpm dan torsi 140 Nm di putaran 3.200-4.000 rpm.

Sedangkan pada varian mesin dieselnya, DFSK Super Cab ini telah sematkan dengan mesin model SFD berkapasitas 1.300 cc (1.3L) yang dapat memompa tenaga 73 dk diputaran 4.000 rpm dan torsi 190 Nm di putaran 1.750 rpm.

DFSK Super Cab ini dibekali dengan transmisi manual 5-percepatan. Saat ini, DFSK Super Cab telah dipasarkan dengan rentang harga mulai dari Rp153.500.000 untuk varian bensin hingga Rp199.000.000 OTR Jakarta.

7. Tata Intra V20

Selain diramaikan oleh pabrikan-pabrikan Jepang dan China, Tata Motors yang merupakan merek asal India ini juga memiliki kuargi kargo yang cukup lapang yang dikenal dengan nama Tata Intra V20 yang juga hadir dengan varian AC dan non-AC.

Pikap ini memiliki dimensi bak kargo dengan panjang 2.450 mm. 1.540 mm dan 400 mm serta juga dilengkapi dengan fitur bukaan pintu kargo secara 3-Way sehingga memudahkan para pengusaha untuk memasuk-keluarkan muatan dengan kapasitas angkut 1,2 ton.

Tata Intra V20 (Foto: Tata Motors)

Secara spesifikasi, Tata Intra V20 ini menggendong mesin diesel common-rail berkapasitas 1.396 cc (1.4L) yang dapat memuntahkan tenaga sebesar 69 dk diputaran 4.000 rpm dengan torsi maksimal mencapai 140 Nm di putaran 1.800-3.000 rpm.

Mesin itu disupport dengan transmisi manual 5-percepatan. Hadir dalam 2 varian, pikap Tata Intra V20 ini telah dipasarkan dengan rentang harga mulai dari Rp159.000.000 untuk varian non-AC dan Rp169.000.000 untuk varian AC.

Baca Juga: Profil Esemka Bima 1.3 Pikap

8. Daihatsu Gran Max

Terakhir, Daihatsu Gran Max yang telah mendominasi penjualan pikap di Indonesia memiliki ruang bak kargo yang cukup luas meski tidak seluas dari para kompetitornya. Pasalnya, sama seperti Carry, Gran Max justru lebih unggul dari tingkat keiritan bahan bakarnya.

Daihatsu Gran Max ini hadir dengan luas dimensi kargo dengan panjang 2.350 mm, lebar 1.595 mm, dan tinggi 360 mm yang sudah memiliki fitur bukaan 3 arah (3-Way). Mobil niaga juga memiliki kapasitas daya angkut mencapai sekitar 800 kg.

Daihatsu Gran Max (Foto: KabarOto)

Soal jantung pacu, pikap ini dibekali dengan mesin 2NR-VE, 4-silinder segaris, DOHC, Dual VVT-i berkapasitas 1.496 cc (1.5L) yang menghasilkan tenaga sebesar 95 dk di putaran 6.000 rpm dengan torsi maksimum sebesar 134 Nm di putaran 4.400 rpm.

Mesin tersebut telah didukung dengan transmisi manual 5-percepatan dengan tingkat rasio gigi akhir mencapai 5.571. Saat ini, Daihatsu Gran Max telah dipasarkan dengan rentang harga mulai dari Rp154.100.000 hingga Rp168.850.000 OTR Jakarta.