POPULAR STORIES

Alasan Perhutani Jatuhkan Pilihan Ke Isuzu MU-X 4x4 Untuk Kendaraan Operasional

Alasan Perhutani Jatuhkan Pilihan ke Isuzu MU-X 4x4 untuk Kendaraan Operasional Ilustrasi: Isuzu MU-X 4x4 (KabarOto)

KabarOto.com - Astra Isuzu resmi menyerahkan 70 unit Isuzu MU-X 4x4 untuk kendaraan operasional PT Perhutani. Isuzu MU-X dipilih sebagai kendaraan operasional karena telah sesuai dengan standardisasi kendaraan operasional Perhutani. Yakni jenis four-wheel drive (4WD), dan terbukti andal digunakan Perhutani selama tiga tahun terakhir.

Selain alasan standarisasi perusahaan, dipilihnya Isuzu Mu-X 4x4 ini juga karena dapat menunjang operasional kerja para pimpinan satker yang membutuhkan kendaraan operasional, terutama untuk melibas medan bergelombang hingga ekstrem.

Baca juga: Isuzu Serahkan 70 Unit MU-X 4x4 Untuk Kendaraan Operasional Perhutani


Tak berhenti disitu, keuntungan menggunakan Isuzu MU-X juga karena memiliki jaringan after sales yang tersebar di seluruh wilayah. Hal ini memudahkan pengguna untuk melakukan perawatan rutin.

"Maintenance-kan yang utama karena menyangkut keselamatan. Kalau kami lihat, Astra (Isuzu) punya jaringan after sales yang luas," ujar Kepala Divisi Regional Perhutani Jabar dan Banten Asep Dedi Mulyadi.

Astra Isuzu menyerahkan 70 unit Isuzu MU-X kepada Perusahaan Umum Kehutanan Negara (Perhutani) (Astra Isuzu)

Penyerahan unit ini dihadiri oleh Kepala Divisi Regional Perhutani Jabar dan Banten Asep Dedi Mulyadi, Kepala Departemen Umum Kantor Pusat Perhutani Arman Irawan, Branch Manager Astra Isuzu Cirebon Sri Hartanto, dan pihak PT Pesonna Optima Jasa selaku penyedia kendaraan operasional Perhutani.

Nantinya, Isuzu MU-X 4x4 tersebut akan disebar ke berbagai wilayah operasional Perhutani. 18 unit akan dikirim untuk wilayah operasional Perhutani Divisi Jabar dan Banten. 24 unit kendaraan dikirim ke Perhutani wilayah Semarang dan 28 unit untuk wilayah Surabaya. Sementara, 18 unit Isuzu MU-X 4x4 akan digunakan oleh pimpinan satuan kerja (satker) yang tersebar di wilayah Jabar dan Banten.

Baca juga: Profil All New Isuzu MU-X 4x4

"Harapan kami, kendaraan ini bisa dirawat di jaringan resmi yang tersebar di setiap wilayah satuan kerja kami. Jadi, kami tidak usah jauh-jauh karena di daerah satuan kerja juga sudah ada (layanan after sales)," kata Dedi.