POPULAR STORIES

Bakal Hadir Di GIIAS 2022, DFSK Juga Berikan Promo Mobilnya

Bakal Hadir di GIIAS 2022, DFSK Juga Berikan Promo Mobilnya KabarOto, DFSK

KabarOto.com - Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022 siap untuk diselenggarakan pada 11 hingga 21 Agustus 2022 di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD City, Kabupaten Tangerang.

Pameran otomotif bertaraf internasional ini akan menjadi momen yang tepat bagi DFSK untuk menunjukan berbagai solusi dan kebutuhan mobilitas masyarakat melalui kendaraan-kendaraan yang hadir.

GIIAS yang menjadi momen untuk memamerkan kemajuan teknologi industri otomotif Indonesia terkini klaimnya dirasakan sejalan dengan DFSK.

Para pengunjung yang hadir ke pameran bisa secara langsung menyaksikan kendaraan-kendaraan yang ditawarkan oleh DFSK dalam memenuhi kebutuhan mobilitas sehari-hari.

"GIIAS 2022 akan menjadi momen yang tepat bagi DFSK untuk memamerkan, mengedukasi, serta menawarkan kendaraan terbaik yang bisa diandalkan di berbagai aspek," ungkap Marketing Head PT Sokonindo Automobile, Achmad Rofiqi.

Baca juga: DFSK Mini EV Bakal Dijual Di Indonesia? Ini Jawaban Sokonindo

Selama 11 hari pameran, DFSK akan menampilkan berbagai model kendaraan dengan berbagai teknologi terbaik. Mulai dari jajaran kendaraan penumpang DFSK Glory 560, hingga DFSK Glory i-Auto. Adapun DFSK Super Cab dan DFSK Gelora.

DFSK Gelora E dan DFSK MINI EV akan kembali dihadirkan dengan program untuk menyambut para pengunjung yang hadir ke booth DFSK.

Baca Juga: DFSK Mini EV Hadir Di PEVS 2022, Ini Tenaga Dan Baterainya

DFSK sudah mempersiapkan program penjualan khusus dengan penawaran spesial demi kemudahan konsumen yang ingin memiliki kendaraan.

"DFSK siap untuk meramaikan GIIAS 2022 dengan penampilan kendaraan-kendaraan terbaik kami, dan siap untuk menyambut para pengunjung yang hadir di booth DFSK selama 11 hari di GIIAS 2022," tutupnya.