POPULAR STORIES

Beli Truk Quester Bisa Dapat Produk-produk Dari Astra

Beli Truk Quester Bisa Dapat Produk-produk dari Astra UD Trucks - Quester Water Tank

KabarOto.com - Dalam rangka memberikan kemudahan bagi konsumennya, Astra UD Trucks menghadirkan program Paket Extra Quester dan Kuzer. Konsumen yang mengikuti program ini bisa mendapatkan hadiah berupa produk-produk Astra seperti BMW, Honda dan Daihatsu.

Program yang dibuat dalam rangka menyambut 36 tahun kehadiran UD Trucks di Indonesia ini hasil kerjasama dengan BMW, Honda, dan Daihatsu serta perusahaan pembiayaan dari Group Astra.

Baca Juga: UD Trucks Perpanjang Garansi Konsumen Pengangkut Logistik

UD Trucks - Quester GKE 280

Winarto Martono, Chief Executive Astra UD Trucks mengatakan, Pandemik Covid-19 menantang perusahaan untuk terus memberikan pelayanan dan membangun kepercayaan kepada pelanggannya. Mereka pun optimis dengan penjualan di masa Pandemik ini.

“Kami hadirkan Paket Extra Quester dan Kuzer untuk para pelanggan Astra UD Trucks,” terangnya, Selasa (25/8). Program ini menurut dia sebagai bentuk apresiasi dan tanda terima kasih perusahaan kepada pelanggan setianya.

Program yang berlangsung sampai 30 September 2020 ini diberikan cuma-Cuma atau langsung, tanpa diundi. Program ini berlaku untuk konsumen yang membeli unit tipe Quester CKE 250, Quester CDE 250, Quester 280, CWE 280, Quester GWE 280, Quester GWE 330, Quester GWE 370 serta semua varian RKE 150. Konsumen harus mengikuti ketentuan yang berlaku dan menggunakan pembiayaan dari Astra Group.

Bambang Widjanarko, General Manager Astra UD Trucks menambahkan, program ini wujud dari rasa syukur Astra UD Truck karena sudah sukses melakukan test jalan B30 Quester sejauh 110.000 km dan Kuzer sepanjang 50.000 km.

Baca Juga: Cara Astra UD Trucks Beri Dukungan Ke Pelanggan Hadapi Pandemik Covid-19

Untuk diketahui, dari Retail Sales Report yang di keluarkan GAIIKINDO pada Juli 2020, UD Trucks mengalami kenaikan sebesar 14,6% Year on Year dibandingkan periode yang sama di tahun 2019 sebesar 13,7% di saat market truk turun sekitar 58,6%.