POPULAR STORIES

Body Kit Veilside Untuk Nissan Z Terinspirasi Dari Tokyo Drift

Body Kit Veilside untuk Nissan Z Terinspirasi dari Tokyo Drift Dok : Veilside

KabarOto.com - Veilside memanfaatkan momen Tokyo Auto Salon 2023 untuk memperkenalkan body kit teranyarnya untuk Nissan Z yakni FFZ400. Body kit ini terinspirasi dari mobil Han di Fast And Furious Tokyo Drift.

Film Fast And Furious memang berdampak besar bagi Veilside. Beberapa bodykit garapan mereka untuk Mazda RX-7, Nissan Fairlady 350Z, hingga Honda S2000 pernah tampil di beberapa kesempatan bahkan jadi sosok ikonik.

Pada generasi baru, Veilside ingin mengulangi sejarah itu dengan menggarap Nissan Z yang desainnya dibuat oleh Hironao Yokomaku.

Baca Juga : Body Kit Toyota GR86 Racikan Varis Bakal Hadir Di Tokyo Auto Salon 2023

Mulai dari bagian kap depan yang diganti dengan lekukan lebih tegas, serta penggantian bumper depan di mana desainnya jauh lebih agresif, lips depannya lebar, dan ditemani canard di sisi samping.

Fender baik di depan dan belakang juga dibuat lebih lebar, bagian depan diganti memiliki ventilasi untuk mengurangi angin yang terjebak. Disambung side skirt hingga ke add on over fender belakang, di mana pemasangannya menggunakan rivet.

Baca Juga : Toyota AE86 Penggerak Hidrogen Dan Listrik Konsep Melantai Di Tokyo Auto Salon 2023

Sementara di belakang, Veilside membuat ducktail bawaan jadi lebih panjang, dan terdapat spoiler vertikal di setiap ujung ducktail yang membuatnya unik. Serta pelengkap adalah diffuser lebih dinamis.