POPULAR STORIES

Dibanderol Rp900 Ribu, Ini Dia Nissan Skyline 2000 GT-R Edisi Khusus Indonesia Diecast Expo 2019

Dibanderol Rp900 Ribu, Ini Dia Nissan Skyline 2000 GT-R Edisi Khusus Indonesia Diecast Expo 2019 Nissan Skyline 2000 GT-R edisi khusus IDE 2019 (Foto: Wandha/KO)

Indonesia Diecast Expo kembali digelar, bertempat di ICE BSD City acara ini berlangsung selama dua hari mulai 26-27 Oktober 2019. Ini merupakan tahun keenam diselenggarakannya Indonesia Diecast Expo, terlihat pengunjung memenuhi hall 3A pada hari pertama penyelenggaraan.

"Ternyata antusiasme serta apresiasi dari para penggemar diecast Tanah Air terus terjadi peningkatan yang sangat signifikan, khususnya dari kalangan para wanita dan anak-anak yang merupakan target pangsa pasar baru kami di industri diecast Tanah Air," ujar Feldani Effendy, Public Relations The 6th IDE 2019.

Baca Juga: Indonesia Diecast Expo 2019 Resmi Dibuka

Menyorot wanita dan anak-anak sebagai pengunjung, Indonesia Diecast Expo menghadirkan nuansa yang berbeda. Dimana gelaran ini didominasi dengan warna merah muda.

"Ini bertujuan untuk menargetkan pangsa pasar baru di industri diecast, salah satunya kalangan wanita," ungkap Feldani Effendy, selaku Public Relations dari IDE 2019.

Bukan tanpa alasan, menyorot pangsa pasar wanita didasari dari banyaknya konten di media sosial yang menampilkan para kaum hawa menunjukkan koleksi diecast-nya. Bahkan viewernya tidak bisa dikatakan sedikit.

Salah satu diescast langka di gelaran ini Nissan Skyline GT-R 2000. Tidak hanya itu, mobil sejenis yang sering disebut Nissan Skyline Godzilla ini juga menjadi edisi khusus sebagai maskot Indonesia Diecast Expo 2019. Menariknya, warna diecast ini identik dengan warna perempuan sesuai dengan pangsa pasar yang dituju pada tahun ini.

Baca Juga: Kyosho Buat Diecast Toyota Century GRMN

Hampir seluruh bodinya dibalut dengan warna merah muda yang lembut, namun di bagian bingkai jendela hingga belakangnya dikombinasikan dengan warna putih. Bukan berwarna merah muda atau putih, bagian atapnya dibalut dengan warna-warni pelangi bermotif abstrak.

Menunjukkan identitas diecast yang dikeluarkan khusus untuk penyelenggaraan Indonesia Diecast Expo 2019, tertulis di bagian pintu logo tema tahun ini yaitu "Amazing 6th." Tim KabarOto mendapat diecast Nissan Skyline GT-R seri ke-51 dari 100 seri yang dijual.

Cukup fantastis, untuk mendapatkan diecast maskot ini Sobat KabarOto harus merogoh kocek sebesar Rp 900 ribu.

Baca Juga: Ternyata Diecast Bisa Menjadi Barang Investasi Lho!