POPULAR STORIES

Ferrari Roma Spesial Satu-satunya Di Dunia

Ferrari Roma Spesial Satu-satunya di Dunia Ferrari Roma (Ferrari.com)

KabarOto.com – Program kustomisasi Tailor Made Ferrari telah menciptakan Ferrari Roma baru yang hanya satu-satunya di dunia. Mobil ini diciptakan berdasarkan kerja sama dengan Evan Orensten dan Josh Rubin, pendiri Cool Hunting.

Ferrari Roma ini hadir dengan warna biru spesial, disebut Indigo Metal. Warnanya terinspirasi dari tanaman hijau yang dipanen dan difermentasi menjadi sukumo, kemudian dicampur dengan alkali, sake, dan bubuk kapur. Hasilnya pengolahan itu, memiliki sifat antibakteri alami.

Lalu terdapat pelek palang lima yang mendapat finishing warna tembaga. Pemilihan warna terinspirasi dari perjalanan Cool Hunters ke Kaikado, di mana mereka melihat perusahaan keluarga yang berbasis di Kyoto membuat kaleng the dari tembaga.

Baca Juga : Justin Bieber Dilarang Beli Ferrari Akibat Ini

Masuk ke bagian kabin, ada aksen warna senada pelek di bagian dasbor, panel tengah dan doortrim, serta beberapa aksen biru di bagian jok yang terbuat dari bahan Sakiori. Motifnya unik dan punya nilai sejarah panjang, karena kain ini berasal dari tahun 1700-an ketika kapas dan sutra sangat mahal.

Tidak hanya itu, mereka juga menggunakan bahan diambil dari dua kimono antik yang dibuat di Amami Oshima dan diwarnai dengan nila masing-masing lebih dari 45 dan 75 tahun silam. Kain itu dibongkar dan ditenun dengan serat baru untuk menciptakan kain hangat, nyaman, yang namanya berasal dari kata-kata Jepang yaitu Saku atau artinya merobek dan Oru berarti menenun.

Lalu kita juga bisa melihat lambang di sandaran tangan tengah dinamakan kamon. Simbol ini merupakan tradisional mewakili roda dari kereta yang ditarik sapi, merupakan alat transportasi paling populer untuk bangsawan selama periode Heian.

Baca Juga : Ferrari SP48 Unica Sebuah F8 Tributo Tanpa Jendela Belakang

Mesinnya menggunakan Turbocharger konfigurasi V8 diakui juga sebagai International Engine of the Year selama empat tahun berturut-turut. Tenaganya sekitar 620 dk pada 7.500 rpm dan torsi 760 Nm pada 3.000-5.750 rpm dan disambung ke transmisi delapan percepatan DCT.

Performanya sangat ganas, 0-100 kpj butuh waktu 3,4 detik, sementara 0-200 kpj hanya perlu waktu 9,3 detik. Kecepatan tertinggi bisa tembus 320 kpj, hasil tersebut diraih dengan bensin oktan 98.