POPULAR STORIES

Hyundai Propechy, Konsep Mobil Listrik Masa Depan Hyundai

Hyundai Propechy, Konsep Mobil Listrik Masa Depan Hyundai

KabarOto.com - Hyundai telah meluncurkan konsep mobil terbarunya yaitu Propechy. Ini merupakan sebuah studi terkait desain kendaraan listrik terbaru yang akan membuat mobil listrik dari Hyundai lebih menarik.

"Kami telah menghidupkan ikon lain yang menetapkan standar baru untuk segmen EV serta mendorong visi desain Hyundai ke cakrawala yang lebih luas," jelas Sang Yup Lee, Head of Hyundai Global Design Center.

Baca Juga: Hyundai Kembangkan ICT, Transmisi Pindah Otomatis

Desainer Hyundai memberi desain timeless dengan aerodinamika yang baik, dimana desain di bodinya dibuat tanpa garis-garis tegas seperti mobil non-listrik.

Tak hanya bagian bodi, desainer juga memperhatikan bagian pelek yang dibuat seperti baling-baling. Sementara bagian belakang desain mobil Hyundai listrik terbaru ini juga menambahkan spoiler belakang.

Sobat KabarOto juga bisa lihat sesuatu yang berbeda di bagian lampunya. Yup, Hyundai menggunakan lampu pixel untuk bagian depan dan belakang. Bahkan perusahaan juga menyatakan bahwa desain ini akan menjadi fitur signature untuk model masa depan mereka.

Baca Juga: All New Hyundai I20, Desain Lebih Emosional Tak Lupakan Teknologi

Selain eksterior, tentunya kabin juga jadi bagian menarik. Ukuran jarak sumbu roda untuk desain ini diperluas dan mobil ini akan bergerak secara otonom. Jadi, tidak ada setir yang ditemukan di kabin depan. Namun sebagai gantinya ada dua joystick yang terpasang di bagian pintu dan konsol tengah.

Baca Juga: Akibat Wabah Virus Corona, Pabrik Hyundai Tutup Hingga Nilai Saham Turun

Serunya, pengemudi bisa memilih mode 'Relax' yang nantinya akan membuat mobil dapat mengemudi sendiri dan pengemudi hanya perlu menikmati perjalanan, karena mobil tersebut akan menghilangkan sekat-sekat dan membiarkan pengemudi menikmati pilar ke pilar.