POPULAR STORIES

Ini Dia Beberapa Motor Koleksi Omesh

Ini Dia Beberapa Motor Koleksi Omesh Omesh dan BMW R Nine T Urban GS

Kabaroto.com – Ananda Rusdiana atau biasa kita kenal sebagai Omesh, adalah seorang pembawa acara terkenal di televisi, ia pertama kali muncul di layar kaca dari acara Extravaganza. Pria kelahiran Sukabumi, 21 Agustus 1986 juga mempunyai hobi dengan mengkoleksi motor.

Tak jarang juga Omesh mengkoleksi motor-motor yang langka, dan unik. Penasaran seperti apa koleksi pria 2 anak ini? Ini Dia beberapa motor langka dan unik miliknya.

Baca juga: Senang Touring, Ini Motor Kesayangan DJ Riri

1. Harley-Davidson Sturgis 1991

Motor langka yang pertama adalah Harley-Davidson Sturgis produksi tahun 1991. Motor ini terbilang cukup limited edition karena diklaim dibuat hanya 1.600 unit di dunia, walau hanya 1.546 unit saja yang tercatat, dan salah satunya milik Omesh, yang mempunyai nomor seri 1279 / 1600.

Motor ini juga terbilang jarang dipakai, tercatat baru berjalan sekitar 6.100 Km saja. Motor besar ini memiliki mesin konfigurasi 45’ V-Twin, OHV, karburator. Memiliki kapasitas 1.337 cc dengan tenaga maksimal 52,8 dk dan torsi maksimal pada 83,6 Nm.

Yang disambungkan ke transmisi manual 5 percepatan. Walau motor ini cukup berumur, tetapi bisa diajak lari sampai kecepatan maksimal 190 kpj loh. Dengan kapasitas tangki bahan bakar 18,6 liter, motor ini memiliki konsumsi bahan bakar yang cukup irit untuk motor besar yaitu 16,5 km/liter.

Harley-Davidson Sturgis 1991

2. BMW R NineT URBAN GS

Lanjutnya, ada BMW R NineT URBAN GS. Uniknya, motor yang dimilikinya ini adalah motor pertama yang masuk ke Indonesia. Berbeda dengan R Nine T lainnya, tipe URBAN GS adalah versi advanture.

Penambahan aksesori seperti windshield, ban pacul, knalpot dengan cover, dan spakbor depan. Namun untuk milik Omesh ada sedikit ubahan yang dilakukan demi mempercantik tampilan motornya, seperti hand guard, jok kulit berwarna coklat muda, dan juga penambahan side bag agar mudah membawa barang, ditambah dengan aksen-aksen bengkel custom milik Omesh “Tigrehood” berwarna kuning yang membuat motor ini makin terlihat keren.

Mesinnya sendiri menggunakan mesin Boxer Fuel Injection berkapasitas 1.170 cc, dengan tenaga maksimal 110 dk dan torsi puncak 116 Nm, yang disambung ke transmisi manual 6 percepatan, menuju ke garden belakang untuk penggerak rodanya.

Baca juga: Begini Rasanya Pakai Ban Corsa Platinum M5 di Yamaha Nmax

3. Kawasaki Binter Merzy

Ketiga ada Kawasaki Binter Merzy yang sudah di custom aliran tracker olehnya. Motor ini dibeli dari kakaknya. Dan motor ini sekaligus menjadi catatan sejarah Omesh dengan gambar-gambar pada tangki bensinnya yang berwarna putih dan graffiti berwarna hitam. Menggendong nama KZ200, motor ini memiliki kapasitas 198 cc dengan transmisi manual 5 percepatan. Dengan kapasitas tangki sebesar 9,3 liter, dengan bobot yang mencapai 126 kg.

4. Triumph Thruxton 900

Yang paling keren mungkin adalah yang satu ini, yaitu Triumph Thruxton 900 dengan model café racer. Balutan warna putih dan aksen merah menjadikan motor ini sangat sedap untuk dipandang dengan desainnya yang sangat klasik. Motor ini lansiran tahun 2010 dan uniknya, satu-satunya di Indonesia yang full fairing dan full paper.

Memiliki mesin berkapasitas 865 cc DOHC, Parallel–twin. Menghasilkan tenaga mencapai 68 dk, dan torsi maksimal 82 Nm. Yang mampu mencapai kecepatan maksimal hingga 193 kpj loh. Itulah beberapa motor milik Omesh, sebenarnya masih banyak koleksi lainnya. Namun, ditempatkan di tempat lain agar tidak ketahuan istrinya. Haha suami-suami takut istri juga ya Omesh.

(Deddy Darmanto)