POPULAR STORIES

Ini Tipe Harley-Davidson Yang Sempat Viral Menewaskan Seorang Nenek Di Bogor

Ini Tipe Harley-Davidson Yang Sempat Viral Menewaskan Seorang Nenek di Bogor Foto : harley-davidson.com

KabarOto.com – Beberapa waktu lalu, sempat viral karena terjadi kecelakaan yang menimpa 2 korban, yakni seorang nenek berumur 52 tahun bernama Siti Aisah, dan sang cucu Anya Septia berumur 5 tahun.

Kecelakaan tersebut terjadi di depan halte RS PMI Kota Bogor, Jawa Barat pada Minggu pagi (15/12). Sang nenek dan cucunya ditabrak ketika hendak menyebrang, diduga pengendara Harley-Davidson tersebut melaju dengan kecepatan tinggi.

Keduanya sempat dilarikan ke rumah sakit, namun Siti Aisah tidak berhasil diselamatkan. Sementara sang cucu mengalami luka parah dan sedang dalam perawatan medis.

Baca Juga : Honda Civic Type R TC Ini Sangat Menggiurkan

Harley-Davidson bernomor polisi B 4754 NFE itu melaju sendiri tanpa iring-iringan, dan dikendarai oleh seorang pria berinisial HK berusia 47 tahun, yang juga berprofesi sebagai pegawai BUMN. “Untuk barang bukti, berikut pengendara roda dua dalam proses penanganan,” ujar Kompol Fajar Kuncoro, selaku Kasat Lantas Polresta Bogor.

Unit Harley-Davidson yang digunakan oleh pelaku bertipe Road Glide, lansiran 2014. Motor tersebut memiliki 2 pilihan mesin sesuai tipenya, yakni mesin Milwaukee-Eight 114, DOHC 2 silinder, dengan kapasitas 1.868 cc, dan memiliki torsi maksimal mencapai 159 Nm. Lalu pilihan lebih kecil 1.745 cc, dengan torsi 149 Nm.

Baca Juga : Mobil Listrik Nissan Leaf Bisa Drifting?

Motor penambrak sudah diamankan

Untuk harga barunya sendiri, Harley-Davidson Road Glide ini berkisar diangka Rp 1 miliar loh. Tipe paling standar ada Road Glide dengan banderol Rp 1,160 miliar, dan Road Glide Special dengan mesin lebih besar Rp 1,210 miliar.