POPULAR STORIES

Kemenangan Hattrick OTT Tanak Lewat Dominasi WRC Turki

Kemenangan Hattrick OTT Tanak Lewat Dominasi WRC Turki Dilihat secara teknis, Ott Tanak tercatat unggul dalam SS7, SS11, dan SS13 (Foto: WRC)

KabarOto.com - Gelaran reli dunia yang diselenggarakan di Turki melewati sebanyak 17 SS yang digelar mulai Jumat (14/9) hingga Minggu (16/9), berisikan adegan-adegan drama di dalamnya.

Namun dari beberapa kejadian pada reli turki, Ott Tanak yang turun balap menggunakan mesin lama Toyota Gazoo Racing, berhasil membuat timnya bangga karena mencetak kemenangan.

Dilihat secara teknis, Ott Tanak tercatat unggul dalam SS7, SS11, dan SS13. dan karena keunggulannya di tiga SS, ia jadi mempersingkat waktu tempuh yang mengantarkannya menembus podium tertinggi.

Kesimpulannya, Ott Tanak mengemas total waktu 3 jam 59 menit 24,5 detik. Sedangkan pereli Toyota Gazoo Racing lainnya, Jari-Matti Latvala berada di podium kedua dengan gap 22,3 detik dari Ott Tanak.

Salah satu hal yang turut menjadi keberhasilan Ott Tanak adalah insiden yang dialami oleh pesaing terdekatnya, Thierry Neuville dan Sebastien Ogier.

Neuville, yang berpasangan dengan Nicolas Gilsoul, mengalami kerusakan suspensi yang menghantam kap mesin. Hal ini membuatnya kalah 3 menit dari posisi teratas. Menurutnya, ini adalah sebuah konsekuensi yang harus diterima dalam balapan.

Baca Juga: Rizal Sungkar Dominasi Podium, Ini Daftar Para Pemenang Reli King Of Kings 2018

Begitupula dengan juara WRC 5 kali, Sebastien Ogier. Pereli kelahiran Prancis tersebut, juga mengalami kerusakan mobil, sehingga membuatnya kurang tampil maksimal.

Berdasarkan informasi dari WRC, masalah yang melanda Sebastien Ogier adalah kerusakan track control arm. Meskipun sudah melakukan usaha sebisa mungkin untuk memperbaiki, namun itu terlalu sulit dan memakan waktu cukup lama.

Usai mengarungi medan yang cukup sulit, Ott Tanak mengklaim kemenangan seraya mengungkapkan bahwa ini adalah reli yang sangat sulit bagi dirinya. Bahkan dari awal, Ott Tanak sudah merasa pesimis lantaran gagal menjadi yang tercepat di SS awal.

"Rally ini sangat sulit. Sejak awal, kami tahu bahwa kami bukan pereli yang tercepat yang mememangkan reli ini, tetapi itu akan menjadi yang paling pintar. Kami adalah yang paling konsisten dan kami berhasil melakukan seluruh persiapan tanpa ada masalah atau harus berhenti di salah satu stage. Tentunya, ini merupakan upaya tim yang hebat dan mereka mampu membangun mobil yang sangat kuat. Kejuaraan sekarang terbuka lebar, jadi mari kita terus berusaha," ujar Ott Tanak.

Kemenangan di Turki, sekaligus memperpanjang prestasi yang ia torehkan. Setelah menguasai dua reli sebelumnya di Jerman dan Finlandia, Ott Tanak pun berhasil mencetak hattrick di musim ini bersama Toyota Gazoo Racing.