POPULAR STORIES

Laka Lantas Di Minggu Ke-31 Menurun, Jawa Timur Catat Angka Kecelakaan Tertinggi

Laka Lantas di Minggu ke-31 Menurun, Jawa Timur Catat Angka Kecelakaan Tertinggi

KabarOto.com - Tak terasa 2020 sudah masuk bulan ke-8, dua bulan terakhir masyarakat mulai kembali menghirup udara segar karena harus beraktivitas kembali. Setelah kurang lebih tiga bulan harus karantina karena wabah Covid-19, lalu lalang kendaraan nampak ramai lagi.

Pada minggu ke-30 tercatat kecelakaan lalu lintas yang terjadi sebanyak 1.083 perkara. Korban meninggal dunia 200 orang, luka berat 135 orang, dan luka ringan 1.309 orang. Jika dihitung kerugian materiilnya pun mencapai Rp1,96 miliar lebih.

Baca Juga: Telah Ada Selama 25 Tahun, Fitur ESP Buatan Bosch Berhasil Kurangi Kecelakaan

Korps Lalu Lintas Polri menyampaikan kecelakaan lalu lintas di seluruh Indonesia mengalami penurunan di minggu ke-31. Berbanding minggu ke-30, pekan ini penurunannya mencapai 10,06%.

"Dibandingkan angka lakalantas periode minggu ke-30, minggu ke-31 terjadi penurunan 109 kejadian atau 10,06%," jelas Karo Penmas Divhumas Polri BJP. Awi Setiyono, S.I.K., M.H.

Baca Juga: Waduh, Mobil Listrik Honda E Kecelakaan Di Austria

Menurut catatan, minggu ke-31 jumlah kecelakaan yaitu 974 kejadian. Dari jumlah tersebut, korban meninggal dunia sebanyak 189 orang, luka berat 142 orang, dan luka ringan 1.170 orang. Jumlah kerugian materiilnya pun berkurang, menjadi sekitar Rp1,67 miliar.

Dari angka tersebut, Polda mengatakan bahwa angka kecelakaan lalu lintas tertinggi di minggu ke-31 terjadi di Jawa Timur. Kecelakaan di wilayah tersebut sebanyak 277 kejadian, mengakibatkan korban meninggal dunia 42 orang, luka berat 14 orang, dan luka ringan 359 orang.