POPULAR STORIES

Lebih Dari 76 Ribu Unit Terjual, Peugeot Kuasai Segmen Sedan Di Eropa Tahun 2022

Lebih dari 76 Ribu Unit Terjual, Peugeot Kuasai Segmen Sedan di Eropa Tahun 2022 Peugeot

KabarOto.com - Produsen otomotif seluruh dunia, memang saat ini sedang gencar-gencarnya meluncurkan jajaran mobil listrik baru mereka.

Hal tersebut juga membuat pabrikan Peugeot mengadopsi strategi serupa, demi dapat diterima oleh kalangan luas, terutama di luar negeri.

Pada tahun 2022, Peugeot e-208 dan e-2008 telah hadir di pasar Eropa dan klaimnya menjadi kendaraan terlaris di Eropa.

Baca Juga: Miniatur Peugeot 9X8 Balap Endurance Resmi Dijual Rp1,32 Juta

Pihaknya mngklaim, Peugeot 208 menjadi mobil terlaris di Eropa pada pasar mobil penumpang pada tahun lalu, versi listriknya yakni e-208 diklaim juga menjadi mobil terlaris di Eropa pada segmen yang sama.

Merek tersebut menempati posisi pertama di segmen B listrik dengan keberhasilan gabungan dari e-208 dan e-2008 tahun 2022.

Peugeot mencatatkan penjualan mobil tersebut, telah berhasil meraih angka lebih dari 76 ribu pelanggan di Eropa pada tahun 2022.

Baca Juga: Astra Peugeot Hadirkan Roof Box Untuk Konsumen, Ini Harga Dan Cara Pasangnya

Pada tahun 2023 ini, pihaknya ingin menawarkan beberapa mesin listrik seperti 100% listrik, plug-in hybrid, atau hybrid dari setiap model.

Pihaknya menginisiasi dengan peluncuran mobil konsep 100% listrik Peugeot Inception di Las Vegas Motor Show pada 6 Januari 2023.