POPULAR STORIES

Menjajal Yamaha R25 Dan FreeGo Di Sentul

Menjajal Yamaha R25 dan FreeGo di Sentul Yamaha R25 memiliki desain baru yang mengadopsi R Series.

KabarOto.com - Setelah beberapa waktu lalu merilis dua produk barunya yaitu R25 dan FreeGo, Yamaha mengajak jurnalis otomotif nasional menjajal kedua produk tersebut di Sentul International Circuit, Bogor, Jawa Barat. Tujuannya untuk menggambarkan ketangguhan serta keunggulan Yamaha R25 dan Yamaha FreeGo.

Tak seperti biasanya, dalam test ride kali ini, Yamaha mewajibkan seluruh peserta mengikuti medical check-up. Tujuannya satu, memastikan kondisi kesehatan pesertanya baik.

Baca Juga: Yamaha R25 Baru Resmi Meluncur Di Indonesia, Ini Harganya

yamaha freego
Yamaha FreeGo

Usai melakukan medical-check up, peserta kemudian mengikuti sesi sharing product knowledge untuk mengulas lebih dalam terkait detail spesifikasi dan fitur unggulan yang dimiliki oleh Yamaha R25 dan The Amazing Matic Yamaha FreeGo. Dimana, fitur-fitur tersebut nantinya akan dicoba oleh awak media.

Baca Juga: Skutik FreeGo Jadi Senjata Yamaha Gebrak IMOS 2018

Memasuki waktu test ride, awak media dan komunitas dibagi kedalam dua kelompok. Kelompok yang pertama melakukan test ride Yamaha R25 di lintasan sirkuit Sentul besar lengkap dengan racing gear untuk menunjang keselamatan pengendara.

yamaha r25
Yamaha R25

Sedangkan kelompok kedua melakukan test ride di luar area lintasan sirkuit dengan menggunakan The Amazing Matic Yamaha FreeGo. Setelah selesai, kedua kelompok tersebut bertukar tempat untuk merasakan motor yang telah dicoba oleh kelompok sebelumnya.

Secara keseluruhan, keduanya merupakan produk yang diciptakan Yamaha dengan kualitas terbaik. Yamaha R25 memiliki desain baru yang mengadopsi R Series dimana bagian wajah memiliki DNA M1-Duck seperti YZR-M1.

Sementara FreeGo, disematkan mesin 125cc Blue Core dengan sistem intake baru dan Smart Motor Generator (SMG). Mau tahu bagaimana serunya menjajal dua roduk tersebut di Sentul? simak artikel selanjutnya.